7. Siapkan bekal makan dan minum
Ketika terjebak di jalanan yang macet panjang, seringkali membuat tubuh kelelahan sehingga jadi cepat haus dan lapar. Oleh karena itu, jangan lupa membawa bekal mudik untuk disantap selama di perjalanan. Bawalah makanan maupun minuman yang bergizi dan tidak mudah basi.
Kamu juga bisa bawa camilan untuk disantap saat jalanan sedang macet. Dengan begitu, kebutuhan energimu masih tetap bisa terpenuhi agar tetap bisa berkonsentrasi.*