Al Haris Lantik 263 Kepala Sekolah dan Jabatan Lainnya di Pemprov Jambi

Minggu 12-06-2022,23:23 WIB
Editor : Jambi Independent

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Gubernur Jambi Al Haris melakukan pelantikan terhadap 263 pejabat yang mayoritas diitempatkan sebagai Kepala Sekolah SMAN,SMKN dan SLB di Provinsi Jambi.

Pelantikan dilakukan di auditorium rumah dinas Gubernur Jambi Minggu 12 Juni 2022.

Pelantikan kepsek ini merupakan hasil dari pemetaan kompetensi kepala sekolah yang sebelumnya telah dilakukan Dinas Pendidikan Provinsi Jambi.

Selain jabatan kepsek, juga ada pelantikan jabatan fungsional dan pengawas.

BACA JUGA:Beredar Rekaman Suara Soal Kondisi Ridwan Kamil dan Atalia di Bern: Mereka Saling Menguatkan..

BACA JUGA:Emak Emak Tahan Diri Untuk Beli Cabai

Gubernur Jambi, Al Haris menyampaikan bahwa pelantikan yang dilakukan berdasarkan kemampuan dan sudah melalui proses tim pemetaan.

“Pelantikan ini kita coba menempatkan orang yang punya kemampuan untuk ditempatkan di suatu sekolah, harapan saya IPM Jambi harus meningkat, tata kelola pendidikan kita harus berubah, kita mesti melahirkan generasi yang baik, karena kita tidak main-main mengangkat kepala sekolah,” kata Al Haris.(slt)

Kategori :