Kecelakaan Maut L300 vs Truk Canter di Tanjab Timur, 1 Sopir Meninggal di Tempat

Kecelakaan Maut L300 vs Truk Canter di Tanjab Timur, 1 Sopir Meninggal di Tempat

MUARASABAK, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kronologis kecelakaan yang terjadi di Desa Sukamaju, Kecamatan Gegaragai, Kabupaten Tanjab Timur Kamis, 7 April 2022 itu, bermula saat mobil L300 yang dikemudikan Firman (25) warga Kelurahan Pandanjaya, Kecamatan Geragai melaju secara berkonvoi dengan tiga mobil lainnya dari arah Blok D Geragai, hendak menuju ke Kota Jambi untuk mengantar buah pinang.

Di saat yang bersamaan, dari arah berlawanan melaju satu unit mobil truk canter yang tengah mengangkut kerikil bangunan, dengan supirnya atas nama Edi Pramono (22) warga Desa Lagantengah, Kecamatan Geragai.

"Pada saat memasuki area TKP kecelakaan tersebut, mobil truk canter ini sempat hilang kendali dan masuk ke jalur berlawanan. Saat itu dari arah berlawanan melaju mobil L300 itu, dan akibatnya kecelakaan adu kambing ini tidak dapat terhindarkan lagi," ucap Ipda Dede Hidayat, Kanit Gakkum Satlantas Polres Tanjab Timur.

Akibat kecelakaan ini, supir mobil truk mengalami luka dan cedera akibat sempat terjepit di bagian kepala mobil yang dikendarainya, dan harus mendapatkan perawatan medis di Puskesmas terdekat.

BACA JUGA : Ini Identitas 2 Sopir Mobil Bak Terbuka yang Adu Kambing di Tanjab Timur

BACA JUGA : Satgaswil Kodim Yalimo Yonif R 142/KJ Tiba di Papua, Disambut Danrem 172/PWY

Akan tetapi, nasib lebih naas dialami oleh sopir mobil L300. Korban meninggal dunia di TKP dengan posisi terjepit di bagian kepala mobil. Proses evakuasi korban juga berjalan cukup lama, akibat keterbatasan peralatan yang ada.

"Usai evakuasi, korban atas nama Firman yang merupakan sopir L300 itu langsung dibawa ke RSUD Nurdin Hamzah, Muarasabak, untuk dilakukan identifikasi luka dan cedera lain yang dialaminya. Selanjutnya almarhum dibawa keluarga untuk disemayamkan," ungkapnya. (pan/enn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: