Skor Akhir AS Roma vs Como 1907 di Serie A: Giallorossi Menang 2-1 Setelah Sempat Tertinggal!

Skor Akhir AS Roma vs Como 1907 di Serie A: Giallorossi Menang 2-1 Setelah Sempat Tertinggal!

AS Roma Menang Dramatis 2-1 atas Como 1907--

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - AS Roma berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 atas Como 1907 dalam lanjutan giornata ke-27 Serie A 2024/25 yang berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, pada Senin dini hari WIB.

Tim tuan rumah sempat tertinggal lebih dulu akibat gol Lucas da Cunha di babak pertama. Namun, Roma mampu bangkit dan membalikkan keadaan melalui torehan Alexis Saelemaekers serta Artem Dovbyk.

Dengan hasil ini, AS Roma memperpanjang tren positif mereka dengan mencatatkan empat kemenangan beruntun di kompetisi domestik.

Skuad yang dikomandoi Claudio Ranieri kini naik ke peringkat delapan klasemen sementara dengan koleksi 32 poin, sementara Como harus puas berada di posisi ke-13 dengan 28 poin, sebagaimana dilaporkan oleh laman resmi Serie A.

BACA JUGA:Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp7.000 per Gram, Tembus Rp1,679 Juta!

BACA JUGA:ASN Pemprov Jambi Kerja 32,5 Jam Sepekan Selama Ramadan, Ini Jadwal Lengkapnya!

Tampil di hadapan pendukung sendiri, Roma langsung berusaha mengontrol jalannya pertandingan sejak menit awal. Meski begitu, Como justru lebih dulu membuka keunggulan di menit ke-44.

Berawal dari umpan terobosan Maximo Perrone, Lucas da Cunha sukses mengonversinya menjadi gol. Roma pun tertinggal 0-1 hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Roma akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-61. Zeki Celik memberikan umpan matang yang mampu dimaksimalkan oleh Alexis Saelemaekers melalui sepakan akurat di dalam kotak penalti. Skor berubah menjadi 1-1.

Hanya berselang dua menit, Como harus bermain dengan 10 orang setelah Marc Oliver Kempf menerima kartu kuning kedua akibat pelanggaran terhadap Stephan El Shaarawy.

BACA JUGA:Simak, Ini Jadwal Kunjungan di Lapas Kelas II B Muara Bulian, Selama Bulan Ramadan

BACA JUGA:Manggil Tukang Servis AC Mahal? Pengen Bersihin AC Secara Mandiri Cara Membersihkan AC Sendiri

Unggul jumlah pemain, Roma semakin gencar menekan pertahanan Como. Upaya mereka membuahkan hasil pada menit ke-76, ketika Artem Dovbyk sukses mencetak gol kemenangan lewat penyelesaian jarak dekat setelah menerima umpan silang dari Devyne Rensch. Roma pun berbalik unggul 2-1 hingga peluit panjang berbunyi.

Susunan Pemain:

AS Roma (3-4-2-1): Svilar; Celik (Rensch 74'), Mancini, Ndicka; Soule (Saelemaekers 59'), Kone (Cristante 60'), Paredes, Angelino; Dybala, Pellegrini (El Shaarawy 46'); Shomurodov (Dovbyk 46').

Como 1907 (4-3-3): Butez; Smolcic (Vojvoda 56'), Goldaniga, Kempf, Valle (Moreno 74'); Caqueret (Cutrone 57'), Perrone, Da Cunha; Strefezza, Diao (Fadera 74'); Paz (Ikone 83').



 
 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: