Sekda Alpian Resmi Launching Aplikasi Srikandi

Sekda Alpian Resmi Launching Aplikasi Srikandi

Sekda Alpian Resmi Launching Aplikasi Srikandi --

SUNGAI PENUH, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemerintah Kota Sungai melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Melaunching Aplikasi Srikandi  dan Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip (GNSTA), Kamis 19 September 2024.

Penerapan Aplikasi Srikandi pada Pemkot Sungai Penuh ini dalam rangka untuk mewujudkan penyelenggaraan kearsipan yang baik dan benar sesuai standar kualitas kearsipan.

Launching Aplikasi Srikandi dilakukan oleh Sekretaris Daerah, Alpian, SE.MM. hadir mengikuti Kepala SKPD, Para Kasubbag Umum dan Kepegawaian Lingkup Pemkot Sungai Penuh.

Dalam sambutannya Sekda Alpian menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berkontribusi dalam peluncuran aplikasi Srikandi

BACA JUGA:Blusukan Ke Pasar Selampaung Pedagang dan Warga Sampaikan Harapan ke DERAS

BACA JUGA:Jokowi Serahkan Trofi di MotoGP Mandalika 2024, Jorge Martin Raih Juara!

" Berkat kerjasama semua pihak, sehingga kita dapat memiliki sistem pengelolaan arsip yang moderen dan canggih," ungkapnya 

Selain itu ia juga mengatakan saat sekarang kita juga mencanangkan gerakan nasional sadar tertib arsip tahun 2024, gerakan ini adalah wujud komitmen untuk membangun budaya tertib arsip di seluruh lapisan masyarakat.

Diakhir rangkaian kegiatan Sekda Alpian menyerahkan piagam penghargaan kearsipan tahun 2024 kepada instansi dan pengelolaan kearsipan teladan.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: