Bangun Sinergi Kendalikan Inflasi, Pemkot Jambi dan BI Perwakilan Jambi Gelar GNPIP

Bangun Sinergi Kendalikan Inflasi, Pemkot Jambi dan BI Perwakilan Jambi Gelar GNPIP

Pemkot Jambi dan BI Perwakilan Jambi Gelar GNPIP-Ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi, melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) berkolaborasi dengan Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Jambi dalam upaya pengendalian Inflasi dan stabilisasi harga pangan di Kota Jambi.

Kolaborasi itu diwujudkan melalui kegiatan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) di Kota Jambi Tahun 2024.

Berlangsung di Kawasan Wisata Tugu Keris Siginjai, Taman Pedesterian Jomblo Kota Baru, Kota Jambi, Minggu (25/8/2024) pagi, kegiatan GNPIP Kota Jambi diawali dengan Senam Gembira bersama masyarakat.

Acara itu juga dirangkai dengan Gerakan Pangan Murah (GPM), Operasi Pasar Bulog dan Gas LPG 3 Kg, Bazar UMKM Kota Jambi, Gelar Pasar Tani, Demo Chef Olahan Produk Pangan Berbahan Cabai, Akuisisi QRIS, dan Sosialisasi Bangga Cinta Rupiah.

BACA JUGA:Partai Golkar Resmi Dukung Al Haris-Abdullah Sani di Pilgub Jambi 2024

BACA JUGA:Pinjaman Rp 200 Juta KUR Mandiri 2024 Cicilan Rp 3 Jutaan Perbulan, Cek Dokumen yang Harus Dipenuhi

Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Kota Jambi A. Ridwan mewakili Pj. Wali Kota Sri Purwaningsih, Kepala Bank Indonesia Perwakilan Jambi Warsono, perwakilan unsur Forkopimda, Ketua DPRD Kota Jambi Muhili Amin, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembagunan Provinsi Jambi Johansyah, Deputi Bank Indonesia Jambi Robby Fathir, Kepala BPOM Kota Jambi, OJK Jambi, IDX Jambi, jajaran Kepala Perangkat Daerah, serta TPID Kota Jambi.

Pada kesempatan itu, Sekda A. Ridwan yang juga Ketua Harian TPID Kota Jambi mengajak masyarakat untuk memaknai momen perayaan HUT ke-79 tahun RI untuk meningkatkan sinergi dan komitmen yang tinggi dalam upaya pengendalian inflasi di Kota Jambi. 

"Saya mewakili Pemkot Jambi mengajak kita semua merapatkan barisan dan meningkatkan sinergi, karena semangat ini tidak boleh surut, dulu para pejuang kita dengan gigih memperjuangkan kemerdekaan negeri tercinta dari belenggu penjajah, hari ini kita wajib mengisi kemerdekaan dengan bekerja sebaik-baiknya menjalankan amanah sesuai pekerjaan kita masing-masing untuk mensejahterakan rakyat yang kita cintai," ujar Sekda Kota Jambi, A. Ridwan.

Ridwan juga ungkapkan, bukti nyata dari hasil kerja kolaboratif yang telah dilakukan Pemkot Jambi selama ini bersama seluruh stakeholder berhasil menekan Inflasi, yang saat ini per Juli berada di angka 1,67 persen. Dimana secara umum juga lebih rendah dari Provinsi.

BACA JUGA:KUR BRI 2024: Pinjaman Rp 25 Juta Cicilan Rp 500 Ribuan Perbulan, Suku Bunga 6 Persen Pertahun

BACA JUGA:Festival Bekarang Lopak Sepang 2024, Tradisi Mengambil Ikan di Lubuk Larangan di Muaro Jambi

"Berdasarkan rilis resmi BPS, Indeks Harga Konsumen pada bulan Juli 2024 Kota Jambi tercatat mengalami deflasi sebesar -0,84% (month to month) dan inflasi tahunan menurun menjadi 1,67 persen. Ini adalah bukti nyata dari hasil kerja kolaboratif kita semua," ungkapnya. 

Walaupun angka Inflasi saat ini rendah, Ketua Harian TPID Kota Jambi itu juga menekankan akan terus menjalin kerja sama dengan berbagai pihak untuk menjaga stabilitas pasokan khususnya komoditas pangan seperti cabai di Kota Jambi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: