Inilah Sosok Warga di Desa Muaro Sebapo yang Paling Getol Bantu Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi

Inilah Sosok Warga di Desa Muaro Sebapo yang Paling Getol Bantu Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi

Inilah Sosok Warga di Desa Muaro Sebapo yang Paling Getol Bantu Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi-Ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Inilah salah satu sosok warga di desa yang yang paling getol dan total dalam membantu TNI pada program TMMD  ke 121 Kodim 0415/Jambi, di Desa Muaro Sebapo, Kecamatan Mestong.

Yakni, Rasidi, warga RT 04, Desa Muaro Sebapo, yang sejak hari pertama pembangunan sumur bor yang menjadi sosok paling rajin, paling getol dan total rajin membantu pembangunan sumur bor.

Tak hanya itu, halaman rumahnya pun turut menjadi tempat peresmian titik air, yang digelar serentak di seluruh Indonesia melalui vicon bersama KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.

Rasidi yang juga menjabat ketua RT 04 ini, semangat dalam membantu Satgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi.

BACA JUGA:Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi Kembali Mengebor Titik Sumur Bor di Muaro Jambi

BACA JUGA:Satgas Karhutla Jambi Tangkap 2 Pelaku Karhutla di Tanjab Barat

Meski menjabat ketua RT, namun ianya tidak sungkan turun tangan dalam membantu. Setiap hari ianya bergotong royong bersama warga sekitar dan Satgas TMMD.

Rasidi mengatakan, turut handilnya dalam membantu program TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi ini, karena menunjukkan ke warga lainnya, meski memegang jabatan RT. 

"Ya, saya semangat meski saya menjabat ketua RT, tetap harus turun tangan juga. Karena jabatan hanya sementara," ungkapnya, Jumat (2/8/2024).

Selain itu juga, ia mengatakan, kesulitan mengakses air bersih saat musim kemarau yang dirasakan warga Desa Muaro Sebapo Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi selama bertahun-tahun.

BACA JUGA:Tandatangani Nota Kesepakatan Bersama Kantor Pertanahan, Ini Harapan Pj Wali Kota Jambi

BACA JUGA:Ajak Anak Berwisata, Pj Wali Kota: Ayo, Kenalkan Sejarah Jambi Sejak Usia Dini

"Kita sangat berterimakasih juga. Masa kita sudah dibangunkan sumur bor, dan bapak TNI juga yange mengerjakannya. Untuk itu kita juga harus bantu. Selain itu juga, kita semangat dalam bergotong royong bersama TNI," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: