Rivan A. Purwanto Ikuti Flag Off Zebra Bhayangkara Presisi Sudirman Loop 2024

 Rivan A. Purwanto Ikuti Flag Off Zebra Bhayangkara Presisi Sudirman Loop 2024

Flag off zebra Bhayangkara presisi Sudirman loop 2024-Foto : Jasa Raharja-Jambi-independent.co.id

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, ikut serta dalam acara flag off Zebra Bhayangkara Presisi Sudirman Loop 2024 yang diselenggarakan oleh Polri di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta. Acara ini merupakan bagian dari perayaan HUT ke-78 Bhayangkara, pada Sabtu 13 Juli 2024.

Rivan menyampaikan bahwa Zebra Bhayangkara Presisi Sudirman Loop 2024 sangat penting bagi komunitas sepeda di Indonesia, terutama karena penggunaan kembali Jalan Jenderal Sudirman sebagai lintasan balap setelah 21 tahun. 

"Bahkan masyarakat dari berbagai daerah Indonesia sangat antusias untuk hadir dalam perayaan ulang tahun Bhayangkara ke-78 ini," ujarnya.

Digelar untuk beberapa kategori, pada hari ini Direktur Utama Jasa Raharja melakukan flag off untuk kategori executive master bersama jajaran Polri, serta turut serta dalam penyerahan hadiah kepada para pemenang.

BACA JUGA:BBM Subsidi Akan Dibatasi, Kendaraan Ini Tidak Boleh Isi Pertalite, Kendaraan Kamu Termasuk Gak?

BACA JUGA:Raih Penghargaan di ASEAN Risk Awards 2024, Jasa Raharja Buktikan Mampu Bersaing di Kancah Internasional

 “Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi referensi bahwa Jakarta adalah tempat yang sangat baik digunakan dalam olahraga sepeda. Sukses Polri dalam ulang tahun ke-78, dan sukses kegiatan Zebra Bhayangkara Presisi Sudirman Loop,” ucap Rivan.

Dalam pembukaannya, Kakorlantas Polri Irjen Pol. Aan Suhanan berharap dengan adanya kegiatan tersebut dapat menjadi wadah untuk meningkatkan minat dan partisipasi masyarakat dalam olahraga sepeda. 

Selain itu, Polri berharap ajang balap sepeda itu dapat melahirkan atlet-atlet balap sepeda baru di Indonesia. 

BACA JUGA:Hasil Akhir Kanada Vs Uruguay: Suarez Jadi Pahlawan dan Rebut Medali Perunggu Copa America 2024

BACA JUGA:Harga HP Samsung Galaxy M54 5G Makin Murah di Bulan Juli 2024

"Mudah-mudahan ajang ini bisa menjadi event yang positif dalam mendukung bakatbakat para pesepeda baik yang dalam kelas elite maupun komunitas-komunitas penyuka olahraga sepeda. Harapannya dengan adanya kegiatan kompetisi seperti ini akan meningkatkan minat masyarakat untuk berolahraga yang juga, bahkan mungkin dari sini lahir atlet-atlet nasional yang akan mewakili kita di ajang kompetisi internasional," ujarnya Aan. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: