Tumbuh Positif, Investor Pasar Modal di Indonesia Tembus 13 Juta

Tumbuh Positif, Investor Pasar Modal di Indonesia Tembus 13 Juta

Investor pasar modal di Indonesia hembus 13 juta -Foto : ilustrasi-Net

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat jumlah investor pasar modal Indonesia sudah lampaui 13 juta single investor identification (SID) dengan pertumbuhan lebih dari 863 ribu SID baru di sepanjang tahun 2024.

 Sementara itu jumlah investor saham Indonesia telah mencapai 5,7 juta SID.

 Berbagai kegiatan edukasi dan promosi yang dilakukan oleh BEI bersama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), bekerja sama dengan berbagai komunitas, hingga pengenalan aplikasi IDX Mobile sebagai referensi dalam berinvestasi telah menjadi pendorong signifikan dalam pertumbuhan jumlah investor Pasar Modal Indonesia.

Dari Januari hingga Mei 2024, terdapat 6.211 kegiatan edukasi pasar modal yang diikuti oleh lebih dari 5,8 juta peserta di seluruh Indonesia. 

BACA JUGA:UPTD Samsat Tanjung Jabung Timur cek Tunggakan Pajak dan SWDKLLJ Kendaraan Bermotor

BACA JUGA:Kerusuhan Lentera Festival di Tangerang, Ini Penampakan Oknum Diduga Bawa Kabur Uang Penyelenggaran Event

Masifnya kegiatan ini merupakan hasil sinergi dan kolaborasi BEI bersama OJK, Self-Regulatory Organization (SRO), Anggota Bursa, Perusahaan Tercatat, Manajer Investasi, komunitas pasar modal, sekaligus stakeholders lainnya, termasuk Galeri Investasi BEI yang per 20 Juni 2024 telah berjumlah 904 Galeri Investasi BEI.

Beberapa kegiatan edukasi dan promosi telah dilakukan dalam bentuk kolaborasi bersama dengan OJK yaitu bersama Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) serta Komunitas Bundaku (Ibu Anak Keluarga) Cakap Keuangan.

 Beberapa kegiatan juga telah dilakukan dengan berkolaborasi dengan komunitas yaitu dengan Komunitas Pokemon, ASKI (Asosiasi Seni Beladiri Karate Indonesia), Puteri Indonesia, hingga kepada Timnas Indonesia U-20 dan PSSI.

Selain itu, Program Duta Pasar Modal juga menyumbang pertumbuhan jumlah investor baru saham dan pasar modal Indonesia. 

BACA JUGA:Besok Dikabarkan Pj Bupati Sarolangun akan Lantik Pejabat Eselon II, III dan IV

BACA JUGA:Tangkap Aspirasi Pelanggan dan Perkuat Kolaborasi Bersama Stakeholder, PLN UID S2JB Gelar Dialog Interaktif

Program ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi dan kontribusi masyarakat Indonesia secara langsung dalam upaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan dan pasar modal. 

Sejak pertama kali diluncurkan pada 15 Februari 2023 hingga saat ini, sebanyak 2,9 juta peserta telah teredukasi melalui 5.460 kegiatan yang melibatkan 2.881 Duta Pasar Modal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: