Pj Bupati Muaro Jambi Raden Najmi Terima Penghargaan dari Menteri ATR/BPN

Pj Bupati Muaro Jambi Raden Najmi Terima Penghargaan dari Menteri ATR/BPN

Pj Bupati Raden Najmi menerima penghargaan dari Menteri ATR/BPN-Foto : Junaidi-Jambi-independent.co.id

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Di bawah kepemimpinan Penjabat Bupati Muaro Jambi Drs. Raden Najmi Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi menerima penghargaan, dari Menteri Agraria Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

Penghargaan dari Menteri ATR/BPN tersebut atas peran dan kontribusi dalam pembebasan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) dari  Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada acara Launching Implementasi Sertifikat Elektronik Pada 7 Kantor Pertanahan Kabupaten di Provinsi Jambi dan Penyerahan Sertifikat Program Prioritas Nasional Serta Pemberian Penghargaan Kepada Pemerintah Kab/Kota yang membebaskan pembebasan Bea Perolehan Hak Atas Tanah Bangunan (BPHTB) Bagi Peserta Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi. Selasa 25 Juni 2024.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Karo Ops, Dir Intelkam, Karumkit dan Sejumlah Kapolres di Polda Jambi Dimutasi

BACA JUGA:Tangkap Aspirasi Pelanggan dan Perkuat Kolaborasi Bersama Stakeholder, PLN UID S2JB Gelar Dialog Interaktif

Usai menerima penghargaan, Penjabat Bupati Muaro Jambi Raden Najmi menyampaikan ucapan terimakasih atas perolehan penghargaan tersebut.  

"Terima Kasih atas kerjasama yang kita lakukan dengan BPN Muaro Jambi untuk pembebasan BPHTB Bagi Peserta Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kabupaten Muaro Jambi. Atas komitmen dan kerjasama yang kita lakukan tersebut Menteri ATR/BPN RI AHY memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Pimpinan Daerah,” ungkap Raden Najmi.

 

Sementara itu, Menteri ATR/BPN RI Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan Kabupaten Muaro Jambi meraih penghargaan karena membebaskan BPHTB bagi peserta program pendaftaran Tanah sistematis lengkap.

BACA JUGA:Mobil Bos Rental yang Dikuasai Anggota Ditreskrimum Polda Jambi Belum Diserahkan ke Propam

BACA JUGA:Polda Gorontalo Tabur Bunga dan Ziarah di Taman Makam Pahlawan, Ini Pesan Kapolda Gorontalo

Penghargaan diserahkan kepada 4 kepala daerah diantaranya, Kabupaten Muaro Jambi, Kabupaten Bungo, Kota Sungai Penuh dan Kota Jambi. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: