Rangkul Instansi Perangi Narkotika, BNN Provinsi Jambi Gelar Bimtek Pengembangan Kapasitas P4GN

Rangkul Instansi Perangi Narkotika,   BNN Provinsi Jambi Gelar Bimtek Pengembangan Kapasitas P4GN

Kepala BNNP Jambi Brigjen Pol Wisnu Handoko saat menjadi pembicara -Foto : Surya Elviza-Jambi-independent.co.id

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - BNN Provinsi Jambi kembali menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek)  Pengembangan Kapasitas Workshop Penggiat  P4GN, di Hotel Aston Jambi, Senin dan Selasa, 29 dan 30 April 2024.

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini diikuti oleh berbagai instansi pemerintah dan swasta. Hadir sebagai pembicara yakni Kepala Kepala BNN Provinsi Jambi Brigjen Pol. Wisnu Handoko, Bahren Nurdin dan dr Victor Eliezer.

Kepala Kepala BNN Provinsi Jambi Brigjen Pol. Wisnu Handoko mengatakan bahwa perang melawan narkotika bukan hanya tugas BNN namun merupakan tugas semua pihak. Baik pemerintah daerah, stake holder dan semua pihak bahkan dari komunitas terkecil yakni keluarga.

"BNN tidak bisa bekerja sendirian dalam memerangi narkotika. Jadi Kami butuh semua pihak untuk bekerjasama baik dalam mencegah maupun memerangi narkotika,"ujarnya.

BACA JUGA:Teller Bank Jadi Tersangka Baru Korupsi Dana Kas Bank plat Merah Kayu Aro Kerinci

BACA JUGA:Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan Tubuh Kamu!

Nah, melalui Bimbingan Teknis bagi penggiat  Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) ini,maka diharapkan seluruh peserta bimtek bisa menjadi perpanjangan tangan BNN di instansi ataupun lingkungan masing masing.

"Untuk instansi pemerintah maupun perusahaan swasta atau BUMN, bisa ikut menyebarkan informasi penting kepada masyarakat atau lingkungan sekitar tantang bahaya narkoba,"ujarnya.

Brigjen Pol. Wisnu mencontohkan setiap instansi bisa memasang spanduk himbauan untuk memerangi narkotika. Juga melakukan tes urine bagi karyawan ataupun lingkungan sekitar.

"Saya berharap peserta Bimtek bisa memberikan edukasi kepada masyarakat akan bahaya narkotika dan harus diperangi karena menjadi musuh bersama. Cara paling sederhana dengan memasang spanduk berisi himbauan mengenai bahaya narkotika. Baik di dalam instansi maupun di luar instansi,"bebernya.

BACA JUGA:Ini Dia Resep Tahu Walik dengan Cocolan Sambal Kecap, Ide Cemilan Simpel Super Krispi

BACA JUGA:Disaksikan Kapolda Jambi dan Gubernur Jambi, 16 Orang dari JAS dan JAD Lepas Bai'at dan Ikrar Setia ke NKRI

Brigjen Pol. Wisnu menegaskan bahwa BNNP juga membutuhkan kerjasama dan koordinasi yang baik dengan Pemerintah daerah mulai dari Gubernur, Walikota, Bupati hingga lurah dan kepala desa.

"Harus ada kerjasama dan koordinasi yang baik antara Kami BNN dengan pemerintah daerah yang memiliki wewenang terhadap daerahnya. Dengan Bimtek ini, setiap peserta juga Kita minta setiap peserta ikut serta dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat dan lingkungannya mengenai bahaya narkotika,"bebernya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: bnnp jambi rangkul instansi pemerintah perangi narkotika