4 Anggota KPPS Kerinci Dilarikan ke Puskesmas , Diduga Kelelahan

4 Anggota KPPS Kerinci Dilarikan ke Puskesmas , Diduga Kelelahan

4 anggota KPSS Kerinci dilarikan ke puskesmas -Foto : ilustrasi-Net

KERINCI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Beratnya beban dan tekanan kerja sebagai Petugas penyelenggara pemilu tahun 2024, beberapa orang petugas Kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS ) di KERINCI harus dilarikan ke Puskesmas untuk mendapatkan perawatan. 

Kepastian adanya informasi sejumlah petugas KPPS yang dilarikan ke puskesmas di benarkan oleh komisioner KPU Kerinci Jatra, kepada media ini mengatakan bahwa ada tiga orang KPPS yang alami kelelahan. 

“Tiga orang yang alami kelelahan, saat melakukan pemungutan dan perhitungan suara di TPS,"ujarnya 

Mereka adalah  yang pertama Yos Mahendra KPPS Pancuran Bangko dibawa kepuskesmas Semerap dan Sonita Sintia KPPS Desa Jujun, dan Hilyati KPPS Desa Jujun.

BACA JUGA:5 Zodiak Cantik Mempesona karena Kebaikannya, Sederhana dan Tak Perlu Make Up Berlebihan

BACA JUGA:5 Zodiak Cantik Mempesona karena Kebaikannya, Sederhana dan Tak Perlu Make Up Berlebihan

Mereka sudah dilakukan tindakan oleh PPS nya untuk memfasilitasi ke puskesmas terdekat yakni  di Puskesmas  Jujun dan semerap,”terangnya.

Kepala Puskesmas Jujun, Elvi Basri, membenarkan adanya tiga orang anggota KPPS yang dibawa ke puskesmas Jujun dua orang sudah diizinkan pulang. 

Sedangkan satu orang atas nama Windi, masih di Puskesmas karena dalam observasi karena kelelahan. 

BACA JUGA:Menggali Lebih Dalam tentang Silent Majority, Istilah yang Viral Usai Pemilu 2024

BACA JUGA:5 Shio Senang Jelajah Alam, Hobi Kegiatan Outdoor

“Ada tiga orang yang dibawa ke puskesmas Jujun malam tadi dua orang dari Desa Jujun dan satu orang dari pasar Jujun, yang atas nama,  Windi masih kita observasi sedangkan dua orang sudah dibolehkan pulang,”ujarnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: