Awal Tahun, Honda Vario 160 Tampil Lebih Segar

Awal Tahun, Honda Vario 160 Tampil Lebih Segar

Honda Vario tampil lebih segar -Foto : AHM-Net

Melalui dapurpacu tersebut, model ini mampu mencapai konsumsi bahan bakar 46,9 km/liter. Pengetesan dilakukan melalui pengaktifan fitur ramah lingkungan Idling Stop System dengan metode pengetesan WMTC (World-wide Motorcycle Test Cycle) EURO 3.

Demi mendukung performa dan kenyamanan yang tinggi, Honda Vario 160 mengaplikasikan teknologi frame (rangka) eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) yang membuat skutik premium sporti ini semakin lincah dan mudah dikendarai. Model ini dijamin kualitas terbaiknya melalui garansi rangka hingga 5 tahun tanpa batas jarak tempuh (kilometer), garansi komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan selama 1 tahun atau 12.000 km.

BACA JUGA:iPhone Turun Harga, Cek Disini Ada iPhone 11, iPhone 12, iPhone 13, iPhone 14, iPhone 15

BACA JUGA:Angkutan Batu Bara di Jambi Distop, Truk Menumpuk di Bengkulu, Ujungnya Diusir

Skutik premium sporti ini dilengkapi dengan fitur canggih yang meningkatkan keselamatan dan kenyamanan. Honda Smart Key System yang dilengkapi alarm dan answer back system dapat memberikan rasa aman bagi pengendara. Pada tipe ABS dilengkapi fitur keselamatan Antilock-Braking System (ABS) dipadu dengan peranti rem cakram hidrolik 220 mm di depan dan belakang. Sementara tipe CBS menggunakan rem cakram hidrolik 190 mm di depan dan rem tromol di belakang.

Honda Vario 160 ini didukung dengan USB charger type A, sudah tersedia socket untuk melakukan pengisian daya tanpa perlu menggunakan tambahan adaptor. Semua sistem pencahayaan menggunakan lampu LED, semakin menambah kesan premium dan canggih.

Tak ketinggalan, model ini juga dilengkapi full digital panel meter dengan informasi yang lengkap antara lain indikator kecepatan, jarak tempuh, sisa bahan bakar, indikator Smart Key, jam digital, fuel consumption, indikator tegangan baterai, indikator penggantian oli, trip meter, indikator ISS, dan indikator ABS pada tipe ABS. Desain bodi yang besar mampu memberikan kapasitas bagasi 18 liter dan semakin memberikan ruang dengan tampilan desain flat deck dalam menemani aktivitas harian pengendara.

AHM memasarkan All New Honda Vario 160 dengan harga on the road (OTR) DKI Jakarta Rp 26.639.000 untuk tipe CBS Active, Rp 26.889.000 pada tipe CBS Grande, dan Rp 29.513.000 untuk tipe ABS. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: