Lembah Harau, Pesona ‘Desa Konoha’ Versi Indonesia yang Cocok Jadi Pilihan Tempat Wisata di Sumbar

Lembah Harau, Pesona ‘Desa Konoha’ Versi Indonesia yang Cocok Jadi Pilihan Tempat Wisata di Sumbar

Lembah Harau di Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumbar, cocok untuk jadi tujuan tempat wisata saat liburan.-ist/jambi-independent.co.id-laman resmi kemenparekraf

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Akhir tahun sudah dekat. Tentu kalian sedang asik mempersiapkan tujuan tempat wisata untuk mengisi liburan kan?

Nah, ini ada tempat wisata yang mungkin bisa jadi referensi untuk liburan.

Namanya adalah Lembah Harau. Beberapa waktu lalu, tempat wisata ini ramai diperbincangkan banyak orang di media sosial. 

Khususnya bagi penggemar seri anime dan komik Naruto. Pasalnya, Lembah Harau dinilai mirip dengan salah satu lokasi di dalam seri tersebut, yakni Konohagakure alias Desa Konoha. 

BACA JUGA:BI Provinsi Jambi Gelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia 2023, Perkuat Ketahanan dan Kebangkitan Ekonomi Jambi

BACA JUGA:Tips Aman Berkendara saat Melewati Persimpangan, Honda Sinsen : Lakukan 4 T

Hal ini membuat banyak orang mencari tahu tentang Lembah Harau yang memang memiliki pesona luar biasa.

Lembah Harau sendiri adalah sebuah nagari yang terletak di Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). 

Jaraknya sekitar 50 km dari Bukittinggi, atau 1,5 jam perjalanan. Sesuai namanya, Lembah Harau merupakan sebuah lembah dengan luas sekitar 270,5 hektare yang dikelilingi pemandangan tebing-tebing tinggi menjulang, dengan ketinggian sekitar 100-500 meter. 

Tebing-tebing tersebutlah yang membuat banyak orang menyamainya dengan Hokage iwa atau tebing Hokage yang ada di Desa Konoha dalam komik dan anime Naruto.

BACA JUGA:5 Zodiak Paling Manja, Selalu Bergantung Orang Lain, Gak Bisa Berdiri Sendiri

BACA JUGA:Tips Memilih Tempat Wisata yang Aman untuk Anak, Traveling Bersama Keluarga Lebih Menyenangkan

Namun, keindahan Lembah Harau tak hanya tebing-tebing tinggi yang mirip Desa Konoha saja. Lembah Harau menyimpan banyak pesona yang luar biasa dan menarik untuk dijelajahi. Seperti apa keindahannya?

Keunikan Batuan di Lembah Harau 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: