Poin-poin Penting dan Menarik dari Buku The Psychology of Money

Poin-poin Penting dan Menarik dari Buku The Psychology of Money

Poin-poin Penting dan Menarik dari Buku The Psychology of Money-Freepik/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Jika Anda sedang mencari buku nonfiksi keuangan yang seru dan tidak membosankan selama dibaca, Buku The Psychology of Money adalah buku yang paling pas untuk Anda pilih. Hal ini karena buku ini banyak disebut sebagai buku yang luar biasa.

Kenapa luar biasa? Sebab Buku The Psychology of Money yang ditulis oleh Morgan Housel menceritakan mengenai berbagai hal mengenai pentingnya mencari uang, menggunakan uang, mengatur uang, serta berbagai cerita yang berkaitan dengan uang. Jika ingin jelasnya, Anda bisa membaca poin-poin penting serta hal-hal menarik yang disampaikan di dalam buku tersebut sebagai berikut. 

1. Berisi Pesan serta Makna yang Mudah Dipahami

Buku keuangan biasanya dibahas dengan cara yang sulit dimengerti. Nah Buku The Psychology of Money karya Morgan Housel itu jauh dari kesan tersebut. Isinya menggunakan bahasa yang sangat mudah dipahami oleh siapa saja.

Tak hanya buku versi aslinya yang menggunakan Bahasa Inggris, tetapi juga versi terjemahannya. Jadi kapan pun Anda membaca buku ini, apalagi jika membacanya di saat waktu yang luang, semua isi, makna, serta pesan yang ada di dalamnya, bahkan yang berkaitan dengan keuangan serta kekayaannya, akan sangat menambah wawasan Anda.

BACA JUGA:6 Pesan Moral dan Pelajaran Hidup dari Buku Keajaiban Toko Kelontong Namiya

BACA JUGA:Selamat! Nanda Herlambang Ditetapkan sebagai Calon Ketum PB HMI

Tak cukup hanya sampai mudah dipahami pesan serta maknanya saja. Anda juga akan sangat bisa menerapkan kesemua pesan dan maknanya tersebut di dalam kehidupan sehari-hari.

Anda akan bisa menyadari bahwa sekecil apa pun perilaku serta gaya hidup itu akan memengaruhi harta kekayaan yang Anda milikinya. Jadinya sebagai manusia, Anda mau tak mau harus mengontrol diri jika ingin kaya dan harta Anda tidak cepat habis.

2. Buku yang Bisa Dibaca Siapa Pun, Usia Berapa Pun

Nah ini juga yang menjadi kelebihan buku ini. Jika buku keuangan biasanya hanya cocok dibaca oleh mereka yang sudah dewasa dalam hal pemikiran, nah buku ini tidak demikian. Siapa pun bisa membacanya. 

Hal ini bisa demikian karena sang penulis memang ingin menginformasikan poin-poin penting yang ada di dalam buku kepada siapa saja, termasuk remaja. Millennial, gen Y, atau bahkan gen Z juga tetap bisa membaca buku ini dengan nyaman. 

BACA JUGA:Bakal Rombak Kabinetnya Besar Besaran, Pj Bupati Aspan : Termasuk Sekda Tebo

BACA JUGA:Partai PBB akan Melaporkan KPU Muaro Jambi ke DKPP, Ini Kasusnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: