Polda Jambi Bersama UNJA akan Gelar Konser Anti Radikalisme, Catat Jadwalnya

Polda Jambi Bersama UNJA akan Gelar Konser Anti Radikalisme, Catat Jadwalnya

Polda Jambi Bersama UNJA akan Gelar Konser Anti Radikalism-Ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Polda Jambi bersama Universitas Jambi (UNJA) akan menggelar Konser Anti Radikalisme pada Sabtu, 16 September 2023 di Balairung Kampus UNJA Mendalo.

Konser Anti Radikalisme ini akan dihadiri dan diisi langsung oleh Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D. (Rektor Universitas Jambi), Irjen Pol Rusdi Hartono (Kapolda Jambi), dan Islah Bahrawi (Direktur Eksekutif Jaringan Moderat Indonesia).

Dir Intelkam Polda Jambi Kombes Pol Ronalzie Agus, mengatakan, kegiatan Konser Anti Radikalisme ini, juga diisi dengan kampanye Anti Radikalisme dan paham-paham Radikalisme yang dapat mengancam generasi muda, baik dikalangan kampus maupun masyarakat luas. 

“Kampanye ini tentunya dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya melawan radikalisme untuk bersama mewujudkan lingkungan kampus, maupun masyarakat luas agar tercipta suasana yang aman, toleran, dan berpegang teguh pada nilai-nilai kebangsaan,” katanya.

BACA JUGA:Mampu Tutupi Perasaan, Ini 5 Zodiak Gak Suka Umbar Kemesraan Depan Umum

BACA JUGA:Promo Terbaru September, Makan Sepuasnya Bisa Pilih Menu di Rumah Kito by WH

Persiapan pun sudah mulai dilakukan seperti panitia melaksanakan rapat persiapan konser di Ruang Rapat Senat Gedung Rektotar UNJA Mendalo yang dihadiri Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Teja Kaswari, Ditintelkam Polda Jambi, Wakil Dekan serta mahasiswa, serta undangan lainnya.

Pada acara ini juga akan menampilkan pertunjukan Tari Papua persembahan dari mahasiswa UNJA yang berasal dari Papua, selain itu kegiatan juga dimeriahkan oleh aktris Ghea Indrawari pelantun lagu “jiwa yang bersedih” serta D’Fresh Band dan doorprise berupa Sepeda.

Untuk itu mari bersama hadiri kampanye “Konser Anti Radikalisme”, selain mendapatkan bekal dalam mewaspadai masuknya paham radikal, juga akan mendapatkan hiburan yang menyenangkan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: