Hasil Verifikasi Calon Rektor UIN STS Jambi, Prof As'ad Isma Tak Lolos, Ini Alasannya

Hasil Verifikasi Calon Rektor UIN STS Jambi, Prof As'ad Isma Tak Lolos, Ini Alasannya

Hasil Verifikasi Calon Rektor UIN STS Jambi, Prof As'ad Isma Tak Lolos-Ist/jambi-independent.co.id -

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Hasil verifikasi calon rektor UIN STS Jambi tersebar luas.

Dari tujuh nama profesor yang mendaftar, pada hasil verifikasi calon rektor UIN STS Jambi itu, nama Prof Asad Isma tidak ada.

Dalam scan hasil verifikasi calon Rektor UIN STS Jambi yang dinyatakan lolos sebagai bakal calon rektor UIN STS Jambi dan diterima jambi-independent.co.id, berikut enam nama yang dinyatakan lolos:

1. Prof. Dr. Maisah MPdi

2. Prof. Dr. Risnita MPd

3. Prof. Samsu SAg MPd Phd

4. Prof. Dr. H. Ahmad Syukri MA

BACA JUGA:Eksis Terus Nih, Ini 5 Zodiak Paling Up To Date di Medsos, Pegang HP Mulu 

BACA JUGA:Dukung Peningkatan Ekonomi Syariah, Bank Indonesia Jambi Gelar SERAMBI 2023

5. Prof. Drs. H.A. Hasbi MA Phd

6. Prof. Dr. H. Suaidi di MA Phd

Ini berdasarkan keputusan panitia penjaringan yang tertera dalam Surat Keputusan Nomor B-05/Un.15/PBFC/07/2023, yang langsung ditandatangani oleh Ketua Panitia Seleksi Bakal Calon Rektor UIN Jambi masa jabatan 2023-2027, Dr. Darul Hifni, dan Sekretaris Abdul Rahman.

Namun, ketua Panjar UIN STS Jambi, Darul Hipni saat dihubungi jambi-independent.co.id soal hasil verifikasi calon rektor UIN STS Jambi, tak kunjung merespon, baik itu pesan via WhatsApp, maupun telepon seluler.

Sementara itu, Mukhtar Latif, anggota Senat UIN STS Jambi saat dikonfirmasi mengenai hasil penetapan verifikasi calon rektor UIN STS Jambi mengatakan, bahwa tidak lolosnya salah satu profesor yang mendaftar, dikarenakan persyaratan administrasi SKP4 atau penilaian kinerjanya rendah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: