Rajin Konsumsi 5 Minuman Ini, Tekanan Darah Tinggi Anda akan Kembali Normal

Rajin Konsumsi 5 Minuman Ini, Tekanan Darah Tinggi Anda akan Kembali Normal

5 minuman ini bisa menurunkan tekanan darah jika dikonsumsi rutin-Foto : ilustrasi-Pixabay

 

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID  - Rajin konsumsi 5 minuman ini, maka tekanan darah tinggi Anda akan kembali normal.

Memiliki riwayat penyakit tekanan darah tinggi atau hipertensi memang harus membuat Anda benar benar memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi.

Jika tidak, maka sewaktu waktu tekanan darah akan bisa tinggi dan tidak terkontrol. Akibatnya, akan banyak penyakit lain yang bermunculan.

Tekanan darah tinggi biasanya terjadi akibat terlalu sering mengonsumsi makanan tinggi garam.

Selain itu, tekanan darah tinggi juga bisa terjadi akibat Anda terlalu stres dan tidak bisa mengontrol emosi.

BACA JUGA:Abang Jago Berplat Polri Tak Berkutik, Ditangkap di Serpong Tangerang

BACA JUGA:Ditreskrimum Polda Jambi Periksa Anggota DPRD Kabupaten Batanghari Terkait Pemalsuan Tanda Tangan

Untuk mengatasi penyakit yang satu ini, biasanya penderitanya mengonsumsi obat tekanan darah tinggi.

Namun, ada cara lain yang jauh lebih aman untuk mengatasi tekanan darah tinggi.

Beberapa pengobatan alami ternyata bisa membantu mengatasi tekanan darah tinggi.

Tentunya hal ini cukup membahayakan jika dibiarkan secara terus menerus. Maka, agar tekanan darah bisa kembali normal, Anda cukup mengkonsumsi beberapa minuman ini secara rutin. Niscaya, tekanan darah yang awalnya tinggi akan kembali normal.

BACA JUGA:Gaya Hidup Seperti ini Ternyata Bisa Sebabkan Ketombe

BACA JUGA:Kapolres Bungo Dengarkan Keluh Kesah Warga di Pasar dan Kelurahan Jaya Setia

Apa saja minuman yang bisa dikonsumsi tersebut? Berikut penjelasannya seperti dikutip dari JPNN.com

 1. Kapulaga

Sebuah studi dalam Journal of Ethnopharmacology (2008) menyebutkan bahwa kapulaga bisa menurunkan tekanan darah dengan menghambat reaksi kalsium dalam tubuh.

Mirip dengan daun basil dan akar kucing, rempah ini menimbulkan reaksi yang sama seperti kerja obat calcium-channel blocker untuk mencegah komplikasi hipertensi.

2. Jahe

Jahe tidak hanya membantu menghangatkan tubuh, tetapi juga sering digunakan sebagai pengobatan alami tradisional untuk menurunkan darah tinggi secara alami.

Penelitian pada manusia dan hewan menunjukkan senyawa dalam jahe mampu bertindak mirip obat darah tinggi, seperti calcium-channel blocker (CCB) dan ACE inhibitor.

BACA JUGA:Hoki Banget! 5 Shio Ini Diprediksi Banjir Rezeki di Bulan Mei, Investasi Langsung Membengkak

BACA JUGA:Datangi Polda Jambi, Edi Purwanto Urus SKCK untuk Syarat Caleg DPR RI

3. Seledri

Tanaman alami lain yang bisa dijadikan sebagai obat darah tinggi alami adalah seledri.

Sayuran hijau ini mengandung senyawa kimia yang disebut phthalide.

Phthalide membantu mengendurkan jaringan pada dinding pembuluh arteri sehingga tekanan darah tinggi yang kamu alami bisa menurun.

Sementara itu, kandungan zat gizi penurun tekanan darah dalam seledri, seperti magnesium dan kalium, juga membantu menjaga tekanan darah normal.

4. Kayu manis

Selain sebagai penambah cita rasa masakan, kayu manis juga berpotensi menjadi salah satu obat tradisional hipertensi.

Sebuah penelitian dalam jurnal Nutrition (2011) menyebutkan kayu manis membantu penurunan tekanan darah, baik sistolik maupun diastolik, pada orang dengan diabetes tipe 2.

BACA JUGA:Diduga Mau Culik Anak dan Bawa Alat Kontrasepsi Bekas, Pria di Kota Jambi Ini Dihajar Warga

BACA JUGA:Polisi Terima Laporan Korban 'Koboi Jalanan', saat ini Tengah Dilakukan Penyelidikan

5. Bawang putih

Rempah ini juga dipercaya menjadi obat herbal untuk menurunkan tekanan darah secara alami.

Bawang putih juga diketahui membantu menurunkan kadar kolesterol yang jadi salah satu faktor penyebab hipertensi. *




Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com