Miliki Kulit Sensitif, Jangan Khawatir Masih bisa Pake Skincare Kok, ini Tipsnya

Miliki Kulit Sensitif, Jangan Khawatir Masih bisa Pake Skincare Kok, ini Tipsnya

Ilustrasi wajah kencang -Pixabay -Pixabay.com

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda-beda. Ada yang memiliki tipe kulit berminyak, kulit kering, kulit sensitif hingga jenis kulit kombinasi.

Perbedaan jenis kulit semacam ini nantinya akan menentukan Brand apa yang cocok mengingat brand skincare semakin banyak yang bisa dipilih.

Sebelum menentukan jenis dan kandungan skincare yang akan digunakan hendaknya kita mengetahui Tips penting memilih Skincare, diantaranya:

BACA JUGA:Kecelakaan di Betung, Sumatera Selatan, 2 Hingga 3 Tulang Rusuk Sekda Tanjab Barat Patah

1. Ketahui Jenis Kulit

Mengetahui tipe jenis kulit menjadi faktor pendukung utama yang harus diketahui, sebab jika kita tidak mengetahui jenis kulit sendiri dan memilah skincare secara acak maka akan beresiko memperburuk keadaan kulit. 

2. Kenali Permasalahan Kulit 

Setelah mengetahui jenis kulit pada diri, langkah selanjutnya kenali dan ketahui permasalahan yang terjadi pada kulit. Permasalahan kulit bisa di deteksi mulai dari timbulnya jerawat, munculnya noda hitam atau flek hitam di kulit wajah, kulit yang semakin kusam atau kulit yang mudah kering jika terkena matahari. 

3. Usahakan Membeli Produk Skincare Basic Terlebih Dahulu

Bagi pemula, tak perlu tergoda mencoba produk skincare dengan harga mahal dan digadang mampu mencerahkan, memperbaiki kerusakan kulit secara instant. Hendaknya, pemula memulai skincare basic atau produk dasar seperti milk cleanser, toner, dan sunscreen. 

BACA JUGA:Persoalan Angkutan Batu Bara di Jambi, Anggota DPR RI HA Bakri: Kerja Keras Gubernur Jambi Perlu Kita Dukung

4. Hindari Skincare yang Memiliki Kandungan Aktif

Pemula tidak perlu terburu-buru untuk mencoba produk skincare yang terdeteksi mengandung bahan aktif seperti vitamin C, AHA, BHA, acid, retinoid. Sebab, jika terburu-buru mencoba skincare dengan kandungan aktif di khawatirkan kulit tidak sanggup menerima dan akhirnya akan menimbulkan iritasi. 

5. Langsung Mencoba Produk Skincare yang dibeli

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: