Kakanwilkumham Jambi Tholib Tegaskan Komitmen Perbaikan Kondisi Lapas

Kakanwilkumham Jambi Tholib Tegaskan Komitmen Perbaikan Kondisi Lapas

Kakanwilkumham Jambi Tholib Tegaskan Komitmen Perbaikan Kondisi Lapas-Deki/jambi-independent-

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham (Kanwilkumham) JAMBI Tholib menegaskan komitmennya untuk memeprbaiki dan meningkatkan kualitas Lembaga Permasyarakatan (Lapas) yang ada di JAMBI.

Pernyataan ini disampaikan Tholib saat menggelar Coffee Morning bersama awak media pada Jumat, 18 November 2022.

"Kita terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan di Lapas kita, beberapa Lapas di Jambi sudah kita tetapkan menjadi Lapas High Risk," katanya.

Salah satunya adalah yang saat ini dilakukan Kanwilkumham Jambi adalah menempatkan tahanan-tahanan beresiko tinggi dalam ruang tahanan khusus di Sarolangun.

BACA JUGA:Efek NTP di Provinsi Jambi, Nyata atau Tidak 

BACA JUGA:Gubernur Jambi Al Haris Motivasi Siswa SMA 9 Merangin : Saya Dulu Sekolah Sambil Jual Koran hingga Motong

"Utamanya adalah warga binaan Narkotika, ini adalah fokus kita untuk menghentikan peredaran Narkotika di dalam lapas, jika ada warga binaan yang masih coba-coba langsung akan kita pindahkan ke Sarolangun," tambahnya.

Dihadapan awak media, Tholib juga memamerkan Lapas Narkotika di Tanjab Timur yang sudah mendapatkan status WBK dari Kemenpan RB. Selain itu, dia juga memuji peran media dalam membantu pekerjaan pihaknya.

"Tentu saya apresiasi juga peran teman-teman media dalam membantu penyebaran informasi dalam kegiatan Kanwilkumham Jambi, selain itu kita juga merad terbantu dengan teman-teman media sebagai salah satu elemen pengawas kinerja kita," tutupnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: