Tiba di Makorem 042/Gapu, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen Hilman Hadi Beri Tali Asih untuk Anak Yatim dan Stunting

Tiba di Makorem 042/Gapu, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen Hilman Hadi Beri Tali Asih untuk Anak Yatim dan Stunting

Pangdam II/Sriwijaya Mayjen Hilman Hadi Berikan Tali Asih Kepada Anak Yatim dan Stunting-Deki/jambi-independent-

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Panglima Kodam (Pangdam) II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Hilman Hadi tiba di Makorem 042/Gapu pada Rabu, 14 September 2022.

Kedatangan Mayjen Hilman didampingi langsung oleh Danrem 042/Gapu, Brigjen TNI Supriono dan disambut oleh jajaran PJU Korem.

Agenda pertama usai tiba, Pangdam II/Sriwijaya memberikan tali asih kepada anak yatim dan stunting.

"Seperti kita ketahui, bahwa Bapak KSAD beberapa waktu lalu sudah menjadi bapak asuh stunting, maka para Pandam, Danrem dan komandan jajaran juga harus menjadi bapak asuh stunting di wilayahnya masing-masing," katanya.

BACA JUGA:Sebut TNI Seperti Gerombolan, Anggota DPR RI Effendi Simbolon Minta Maaf 

BACA JUGA:Puntung Rokok Diduga Penyebab Kebakaran Lahan di Betara

Kata Jendral TNI bintang dua ini, program pemberian tali asih ini adalah program jangka pendek untuk mengatasi stunting.

"Saya yakin bahwa Korem 041/Gapu sudah memiliki program pencegahan dan mengatasi stunting untuk jangka waktu yang panjang," tambahnya.

Sementara itu, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono menyebutkan bahwa anak yatim yang mendapatkan tali asih ini adalah binaan dari Korem.

"Ini adalah binaan Korem kita sebagai bentuk perhatian kepada sesama," pungkasnya.

BACA JUGA:Dirgahayu Brimob Polri ke-63, Batalyon B Satbrimobda Polda Jambi Gelar Acara Syukuran 

BACA JUGA:Liga Chamions: Tottenham Hotspur Dibungkam Sporting CP 2-0

Saat ini, Mayjen Hilman melanjutkan acara dengan memberikan pengarahan kepada seluruh Prajurit Korem 042/Gapu. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: