Kejari Bungo Bagikan Sembako ke Warga Kurang Mampu dan Petugas Kebersihan

Kejari Bungo Bagikan Sembako ke Warga Kurang Mampu dan Petugas Kebersihan

Kejari Bungo Bagikan Sembako ke Warga Kurang Mampu dan Petugas Kebersihan--

MUARA BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID-Dalam rangka meringankan beban ekonomi bagi warga yang kurang mampu, Kejaksaan Negeri (Kejari) Bungo berinisiasi untuk berbagi.

Kepala Kejaksaan Negeri Bungo Sapta Putra, SH, MH mengatakan iya Alhamdulillah dalam rangka Kegiatan bakti sosial ini rangkaian Hari Bhakti Adhyaksa ke-62 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ke-22. Kejari Bungo menyalurkan 62 paket sembako kepada Petugas kebersihan dan warga sekitar Kabupaten Bungo yang kurang mampu.

Pembagian sembako bagi warga kurang mampu dan Petugas kebersihan, kata Kajari Bungo Prihatin merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat sekitar. Saat pembagian Kejari berkoordinasi dengan pengurus RT setempat untuk mencatat siapa saja yang berhak menerima.

"Apa yang diberikan bantuan sembako ini Semoga bermanfaat bagi masyarakat sekitar apa yang apa berikan dapat meringankan beban mereka" ungkap Sapta.

BACA JUGA:Timnas Vietnam U-19 Disingkirkan Malaysia di Semifinal Piala AFF 2022

BACA JUGA:Soal Karhutla di Jambi, Kapolda Jambi: Dicopot karena Tidak Berbuat Apa-apa Itu Konyol

Selanjutnya melakukan kegiatan anjangsana dan pemberian bantuan kepanti asuhan dan gelar donor darah.

Salah satu warga Iwan petugas kebersihan mengatakan merasa bersyukur mendapat bantuan paket sembako. Pria yang bekerja sebagai pembersih sapu taman tersebut mengaku sangat terbantu dengan bantuan ini semoga kejaksaan Bungo sukses selalu.

"Saya berterima kasih banyak mengucapkan selamat hari Adhyaksa Semoga sukses, makin banyak dermawan yang tergerak untuk membantu masyarakat," paparnya. (Mai)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: