Batal Berangkat Haji Furoda, Walikota Jambi Syarif Fasha Kasih Pesan Menohok

Batal Berangkat Haji Furoda, Walikota Jambi Syarif Fasha Kasih Pesan Menohok

Wali Kota Jambi, Syarif Fasha-dok-https://jambiindependent.disway.id/

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Wali Kota Jambi, Syarif Fasha akhirnya angkat bicara, terkait batalnya keberangkatan haji furodanya.

 

“Kalau selama ini ada berita terkait dengan gagalnya visa Haji furoda, saya yang termasuk sala satu calon jamaah haji yang gagal mendapat visa furoda," tegasnya.

 

Untuk itu, Fasha mengimbau pada masyarakat khususnya umat muslim yang ingin melaksanakan ibadah haji harus memastikan betul travel yang akan digunakan apakah sudah pernah melaksanakan haji furoda. 

 

"Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat khususnya umat muslim yang akan berhaji yang akan menggunakan visa furoda, pertama betul-betul harus memastikan travelnya terlebih dahulu apakah memang betul-betul sudah pernah melaksanakan haji furoda tersebut,” terang Fasha.

BACA JUGA:Warga Tangkap Basah Pasangan Mesum Sambil Direkam di Kamar Mandi TK

BACA JUGA:Apa Itu Haji Furoda? Simak Biaya, Fasilitas dan Syaratnya

“Jangan sampai seperti kami yang sudah menunggu, ternyata visa tidak dikeluarkan," jelas Fasha.

 

Meski gagal berangkat, Fasha mengaku dapat menerima kejadian ini. 

 

Syarif Fasha sendiri terlihat Selasa sore 5 Juli 2022 lalu  berada di terminal kedatangan Bandara Sultan Thaha Jambi. Padahal sebelumnya ia bersama keluarga sudah berada di Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://jambiindependent.disway.id/