Mohamed Salah Ucap Salam Perpisahan, Sadio Mane Tinggalkan Liverpool
Mohamed Salah--
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, mengucapakan salam perpisahan menyentuh setelah Sadio Mane resmi pindah ke Bayern Munchen.
Sadio Mane resmi gabung Bayern Munchen, Rabu 22 Juni 2022, dengan banderol 35 juta pounds (Rp635,5 miliar). Ia meneken kontrak berdurasi tiga tahun di Allianz Arena.
Keperrgian Mane membuat Mohamed Salah kehilangan rekan duet terbaiknya di Liverpool. Salah tampak sedih melihat Mane pergi.
Saat ini Mohamed Salah masih menjalani libur kompetisi, sehingga belum bertemu Mane sebelum kepergiannya. Seperti apa ucapan menyentuh Salah untuk Mane?
BACA JUGA:PSG Buka Peluang untuk Jual Neymar
BACA JUGA:Seminggu Hilang, Siswi SMP di Langkat Ditemukan Tewas
Mohamed Salah mengunggah empat foto saat keduanya bersama-sama selama bertahun-tahun. Salah satu foto adalah saat mereka merayakan gelar Piala FA bulan lalu.
"Ini perjalanan yang cukup menyenangkan!," tulis Salah melalui akun media sosial miliknya.
"Terima kasih untuk semua waktu yang menyenangkan dan saya berharap yang terbaik untukmu dalam petualangan barumu! Kamu akan dirindukan oleh kami semua," imbuh Salah.
Kedua pemain menikmati kesuksesan luar biasa di Anfiled. Salah gabung Liverpool pada 2017, setahun setelah Mane direkrut dari Southampton.
BACA JUGA:5 Tersangka Perdagangan Emas Ilegal di Jambi Dilimpahkan ke Kejati
BACA JUGA:Semprot PDIP Gara-Gara Sikap Puan Maharani, Ade Armando: Jokowi Itu Presiden
Selama lima tahun bersama, mereka memenangi trofi Premier League, Piala FA, Piala Liga Inggris, Liga Champions, Piala Dunia Antarklub, dan Piala Super Eropa.
Mereka juga menapaki dua final Liga Champions lainnya. Sayangnya dalam dua kesempatan itu, Liverpool takluk dari Real Madrid pada 2018 dan bulan lalu.
Sadio Mane meninggalkan Liverpool dengan baik-baik. Dia juga menunjukkan kelasnya dengan mengirim pesan untuk Jurgen Klopp dan rekan-rekan setimnya.
"Setelah kedua klub sepakat, saya mengirim pesan selamat tinggal yang panjang untuk semua orang, itu hal normal. Mereka sedih, begitu juga saya. Tetapi, ini bagian dari hidup. Kami hanya perlu menerimanya," ujar Mane.
BACA JUGA:Waduh, Cristiano Ronaldo Bisa Hengkang dari MU, Simak Alasannya
BACA JUGA:Sadio Mane Resmi Angkat Kaki dari Liverpool, Gabung ke Bayern Munchen?
"Setelah setiap pertandingan yang saya jalani di Munich, saya akan datang ke ruang ganti dan saya akan melihat pertandingan Liverpool. Saya akan menjadi fans nomor 1 Liverpool," imbuhnya. (slt)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: