Sudirman Sekda Provinsi Jambi Ingatkan OPD untuk Kejar Realisasi Dumisake

Sudirman Sekda Provinsi Jambi Ingatkan OPD untuk Kejar Realisasi Dumisake

Sudirman--

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sampai saat ini program Dua Miliar Satu Kecamatan (Dumisake) belum berjalan maksimal.

Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, Sudirman, meminta seluruh OPD untuk mengejar realisasi Dumisake yang dicanangkan oleh Gubernur Jambi Al Haris.

Ia mengatakan harusnya seluruh OPD bekerja sama untuk mengeroyok masyarakat yang terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) agar dapat diberikan bantuan.

"Jangan sampai OPD itu bekerja mandiri. Semua OPD harusnya bersinergi agar program yang diberikan masing-masing OPD saling terkoneksi," ungkap Sudirman Rabu 11 Mei 2022.

BACA JUGA:Besok Pelayanan Kantor Dukcapil Kota Jambi Tutup, Ini Alasannya

BACA JUGA:Peningkatan Sektor Wisata Jambi Mendongkrak UMKM

Dirinya memberikan contoh, satu keluarga miskin diberikan berbagai bantuan. Semisal bedah rumah, bantuan modal usaha, beasiswa untuk anaknya yang masih bersekolah, dan lainnya.

"Jadi paling tidak jika itu kita keroyok dengan sasaran yang sama, selama satu tahun masyarakat miskin itu sudah tak masuk jadi keluarga miskin lagi," jelasnya.

Cara tersebut menurutnya adalah yang diinginkan Gubernur Al Haris. Sehingga dirinya mengimbau semua OPD untuk mengejar realisasi Dumisake ini. (slt)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: