Bruno Fernandes Ngaku Tak Pantas di MU, Usai Kalah dari Brighton

Bruno Fernandes Ngaku Tak Pantas di MU, Usai Kalah dari Brighton

--

  1. JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Bruno Fernandes mengaku tak pantas memakai jersey Manchester United, setelah timnya jadi bulan-bulanan Brighton and Hove Albion pada laga pekan ke-36 Premier League, Sabtu 7 Mei 2022 malam WIB.

MU lagi-lagi menelan hasil yang memalukan. Bertamu ke markas Brighton di Amex Stadium, Tim Setan Merah kena bantai dengan skor telak 0-4.

Fans Manchester United yang hadir di stadion sangat kesal dengan hasil tersebut. Mereka menyanyikan lagu yang kurang lebih menyebut pemain MU yang bertanding saat itu tidaklah layak mengenakan seragam The Red Devils.

Ketika dimintai pendapat mengenai nyanyian itu, begini tanggapan Bruno Fernandes. "Ya, saya salah satu dari pemain yang tidak layak mengenakan seragam Manchester United," ujar Fernandes kepada Sky Sports.

BACA JUGA:Kemenangan Beruntun Liverpool Tertahan, Imbang 1-1 dari Tottenham

BACA JUGA:Jessica Iskandar Melahirkan Anak Kedua Secara Normal

Gelandang Timnas Portugal itu secara terbuka mengakui penampilannya melawan Brighton itu berada di bawah standar. Jadi, dia meminta maaf kepada fans MU karena telah tampil mengecewakan pada pertandingan kali ini.

"Apa yang kami lakukan hari ini, atau apa yang saya lakukan hari ini memang tidak cukup bagus agar saya layak mengenakan seragam Manchester United. Saya menerima penuh ungkapan itu," tambahnya.

Bruno Fernandes meminta fans MU tidak kehabisan harapan kepada mereka. Fernandes meyakini musim depan Manchester United bakal tampil lebih baik daripada musim ini.

"Saya berdisukis dengan klub mengenai masa depan kami sebelum saya meneken kontrak, karena saya percaya klub ini bakal punya masa depan yang baik," ucapnya.

BACA JUGA:Suasana Pilu di SD 164 Kasang, Siswa: Semoga Sekolah Kami Dibangun Lagi

BACA JUGA:Asyik Gotong Besi Hasil Curian, Seorang Pria di Mayangmangurai Diciduk Warga

"Namun memang betul bahwa ada banyak hal yang harus kami benahi. Kita sudah melihat hal itu di musim ini," ujar Bruno Fernandes.

Manchester United akan kembali beraksi pada pekan ke-38 Premier League. Mereka tidak bermain pada pekan ke-37 karena pertandingan melawan Chelsea sudah dimajukan.

Pada pertandingan terakhir nanti, MU akan melakoni laga tandang lagi. Mereka akan bertamu ke Selhurst Park untuk berhadapan dengan Crystal Palace pada 22 Mei mendatang. (slt)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: