Tiket Formula E Dianggap Mahal, Begini Kata Wagub DKI Ahmad Riza Patria
Wagub DKI -Ist-
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Terkait kritikan yang disampaikan oleh politikus PDI perjuangan Gilbert Simanjuntak yang mengatakan harga penjualan tiket Formula E terlalu mahal, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menerima kritikan tersebut untuk disampikan kepada penyelenggara.
“Ini kan baru saja diumumkan. Nanti masukan DPRD, masyarakat, akan dipertimbangkan oleh panitia penyelenggara. Silakan saja saya kira enggak ada salahnya,” ucap Ariza di Balai Kota DKI, Jumat 29 April 2022.
Mantan anggota DPR RI itu mengaku Pemerintah Provinsi DKI Jakarta maupun penyelenggara berusaha menerima masukan dan mempertimbangkan.
Riza membuka kemungkinan akan ada perubahan harga tiket termurah.
BACA JUGA:Politikus PKS Minta Kemenhub Tambah Bus Mudik Gratis, Terkait Tiket Bus AKAP Naik Hingga 80 Persen
BACA JUGA:Keren...Bandara Soetta Tembus 1.054 Penerbangan, Pecah Rekor Tertinggi Sejak Pandemi
"Yang pasti semua disusun dan direncanakan sebaik mungkin dengan mempertimbangkan banyak hal untuk kepentingan semua,” ucap Riza
Diketahui anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gilbert Simanjuntak mengkritik keras harga tiket Formula E yang baru saja dirilis. Menurutnya harga penjualan tiket tidak masuk akal, melihat harga termurah dibandrol dengan harga Rp 200 ribu itu tidak sesuao dengan krmampuan dan daya beli masyrakat.
“Harga tiket FE tidak masuk akal. Untuk harga tersebut, seharusnya tidak memerlukan studi banding. Harga yang ditetapkan juga melewati kemampuan beli masyarakat,” ujar Gilbert saat dihubungi JPNN.com, Kamis 28 April 2022. (*)
Artikel ini telah tayang di Jpnn.com dengan Judul: "Tiket Formula E Disebut tak Masuk Akal, Ariza: Silakan Saja"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: