Jadwal Final Indonesia Open 2021: Tuan Rumah Sisakan Dua Wakil, Jepang Mendominasi

Jadwal Final Indonesia Open 2021: Tuan Rumah Sisakan Dua Wakil, Jepang Mendominasi

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, BALI - Gelaran Indonesia Open 2021 telah memasuki babak final.

Turnamen super 1000 ini akan memainkan lima laga puncak di Bali International Convention Center, Minggu (28/11).

Indonesia selaku tuan rumah bisa meloloskan dua wakilnya ke laga final.

Dua delegasi yang dimaksud ialah Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (ganda putra).

Jepang menunjukkan kedigdayaannya di turnamen kali ini.

Negeri Matahri Terbit itu mengirim tiga perwakilan di partai puncak, yakni Nami Matsuyama/Chiharu Shida (ganda putri), Yuta Watanabe/Arisha Higashino (ganda campuran), dan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (ganda putra).

Rival Indonesia dari Asia Tenggara, Thailand mengirim dua wakilnya di final, yaitu Ratchanok Intanon (tunggal putri), dan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Adapun Singapura, Denmark, dan Korea Selatan sama-sama mengirim satu delegasinya di final.

Singapura meloloskan Loh Kean Yew (tunggal putra), Denmark punya Viktor Axelsen (tunggal putra), lalu Korsel akan diwakili An Seyoung (tunggal putri).

Laga final akan dibuka dari sektor tunggal putri yang mempertemukan An Seyoung (Korsel) vs Ratchanok Intanon (Thailand).

Duel An Seyoung vs Intanon diprediksi berjalan menarik karena kedua pemain memiliki head to head yang berimbang.

Intanon mengalahkan An Seyoung di turnamen Sudirman Cup 2019 dengan skor 21-15, 21-17, kemudian An Seyoung balik mengalahkan Intanon di Thailand Open 2021 dengan skor 22-20, 21-12.

Laga kedua akan dilanjutkan dari sektor ganda putri. Wakil Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan menjajal kekuatan Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang).

Menilik rekor pertemuan, Greysia/Apriyani di atas kertas lebih unggul dengan memenangi dua laga melawan Matsuyama/Shida.

Bentrokan terakhir kedua pasangan terjadi setahun lalu di Indonesia Masters 2020 yang dimenangi Greysia/Apriyani dengan skor 21-15, 21-16.

Namun, Greysia/Apriyani perlu mewaspadai duo Jepang tersebut karena Matsuyama/Shida saat ini berstatus jawara Indonesia Masters 2021.

Laga ketiga akan memainkan sektor ganda campuran. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) akan menantang Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Watanabe/Higashino di atas kertas memiliki rekor mentereng ketika bertemu Dechapol/Sapsiree, di mana ganda Jepang itu sanggup memenangi empat laga.

Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di French Open 2021. Saat itu, Watanabe/Higashino menundukkan Dechapol/Sapsiree dengan skor 21-18, 22-20.

Partai keempat akan memainkan sektor ganda putra. Duel ulangan final Indonesia Masters 2021 terjadi karena Kevin/Marcus kembali ditantang Hoki/Kobayashi.

The Minions sejatinya memiliki rekor impresif ketika bertemu Hoki/Kobayashi dengan memenangi 10 laga dari 11 bentrokan.

Namun, di pertemuan terakhir, tepatnya di final Indonesia Masters 2021, ganda ranking satu dunia itu takluk 11-21, 21-17, 19-21 dari Hoki/Kobayashi.

The Minions diharapkan bisa revans atas Hoki/Kobayashi dan merebut gelar juara Indonesia Open 2021.

Laga dari sektor tunggal putra akan menutup partai puncak Indonesia Open 2021. Loh Kean Yew (Singapura) sudah ditunggu raja bulu tangkis asal Denmark, Viktor Axelsen.

Menilik rekor head to head, Axelsen sejatinya lebih unggul dari Loh dengan merebut tiga kemenangan ketika jumpa dengan tunggal Singapura tersebut.

Namun, Axelsen perlu mewaspadai kejutan Loh Kean Yew karena pebulu tangkis 24 tahun itu mampu mengalahkan unggulan pertama Indonesia Open 2021, Kento Momota.

Laga final Indonesia Open 2021 akan disiarkan secara langsung oleh INews TV dan live streaming Video.com mulai pukul 12:00 WIB.(mcr15/jpnn)

Jadwal Lengkap Final Indonesia Open 2021

WS : Ratchanok Intanon (2/Thailand) vs An Seyoung (4/Korea Selatan)  

WD : Greysia Polii/Apriyani Rahayu (2) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (4/Jepang)

XD : Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (1/Thailand) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (3/Jepang)

MD : Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (1) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)

MS : Viktor Axelsen (2/Denmark) vs Loh Kean Yew (Singapura)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: