
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Dalam kehidupan sehari-hari, kamu mungkin sering bertemu dengan orang yang tampak tenang, bahkan cenderung kalem.
Tapi siapa sangka, di balik ketenangan itu, tersimpan lautan emosi yang dalam. Inilah karakter dari beberapa zodiak kalem tapi sensitif, yang sering menyembunyikan perasaan mereka agar tidak membebani orang lain.
Mereka bukan tipe yang suka mengumbar emosi secara terbuka.
Justru mereka adalah zodiak yang emosional dalam diam, yang lebih memilih mengolah perasaan sendiri daripada mengungkapkannya secara langsung. Sikap ini kadang membuat orang salah paham, seolah mereka cuek atau tak peduli.
BACA JUGA:Rem Blong! Tronton Tujuan Lampung Masuk Jurang di Kerinci
Padahal, dalam diamnya, mereka berpikir keras dan merasakan banyak hal. Mereka penuh empati, sangat mudah tersentuh, dan terkadang menyimpan luka dalam waktu yang lama.
Zodiak yang menyimpan perasaan ini memang butuh ruang dan waktu sendiri, serta pasangan atau teman yang mampu memahami kedalaman batin mereka.
Siapa saja zodiak yang termasuk dalam kategori ini?
1. Pisces (19 Februari – 20 Maret)
Pisces adalah lambang dari lautan perasaan. Mereka tenang, lembut, dan sangat pengertian.
BACA JUGA:Zodiak yang Terlihat Pendiam, Tapi Punya Pikiran Cerdas dan Tajam
Namun, di balik ketenangan itu, Pisces sangat mudah merasa sedih, kecewa, atau terbawa perasaan. Mereka juga suka menyimpan luka dalam diam.
Tidak mudah untuk mengerti isi hati Pisces, karena mereka cenderung menutupinya dengan senyum dan perhatian pada orang lain.
2. Cancer (21 Juni – 22 Juli)
Cancer dikenal sebagai zodiak paling emosional dari semuanya. Namun uniknya, mereka sering tidak menunjukkannya secara langsung.