SUNGAIPENUH, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Akhirnya langkah Alfin -Azhar Hamzah (AL AZHAR) menuju untuk ikut kontestasi Pilwako Sungai Penuh 2024 kian jelas.
Jika sebelumnya DPP Nasdem telah menyerahkan rekomendasi dukungannya, Rabu 24 Juli 2204 kemarin, Ketua DPP PAN, Zulkifli Hasan(Zulhas) menyerahkan Surat dukungan partai berlambang Matahari secara resmi ke pasangan AL AZHAR di kantor DPP PAN Jakarta.
Dengan demikian Pasangan AL AZHAR ini dapat dipastikan ikut bertarung di kontestasi Pilwako Sungaipenuh, karena telah mendapat 5 kursi persyaratan dukungan, Nasdem 2 Kursi dan PAN 3 kursi.
"Kami telah sepakat mendukung dan mengusung calon yang kuat dan berpotensi menang, maka pilihan kami ke AL AZHAR," kata Zulkifli Hasan.
BACA JUGA:TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi, Akselerasi Pembangunan Infrastruktur dan Kesejahteraan Masyarakat
BACA JUGA:Pj Bupati Raden Najmi Buka TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi Tahun 2024
Dikatakan, PAN optimis duet Al-Azhar ini akan unggul dan menang pada Pilkada serentak November mendatang. Tanda-tanda kemenangan ini sudah terlihat dari mengalirnya banyaknya pada pasangan Alfin-Azhar.
Cawako PAN-Nasdem Alfin dan Azhar terlihat lega saat penyerahan SK DPP PAN. Dengan dukungan PAN duet ini memenuhi syarat untuk berlayar pada Pilkada serentak.
"Alhamdulillah kita siap berlayar pada Pilwako Sungaipenuh 2024. Untuk sementara dua partai, Nasdem dan PAN yang sudah dipastikan mengusung kita, " kata Alfin.
Jadi, katanya partai sudah fix. Dalam waktu dekat segera deklarasi. "Kita gas full untuk menggerakkan dukungan,"jelas Alfin.
BACA JUGA:Tak Punya Kursi, Siswa SD di Tebo Belajar di Lantai
BACA JUGA:Hanya Rp 500 Ribuan Cicilan KUR BRI 2024 untuk Pinjam Rp 25 Juta, Cek Syaratnya Disini
Alfin tidak gentar menghadapi incumbent, baik itu Ahmadi Zubir Walikota saat ini dan sang wakil Alfia Santoni. Jika pun nanti Fikar Azami juga mendapat dukungan maju, siap kita hadapi.
"Kita sudah punya basis massa dan tentu punya titik kelemahan calon lain. Yang pasti, saya dan Azhar maju untuk perbaikan dan perubahan nyata di Kota Sungaipenuh," tegas pengusaha sukses di Kalimantan ini.
Alfin menyampaikan terimakasih kepada jajaran pengurus DPP PAN, khususnya Ketum PAN Bapak Zulkifli Hasan. Terimakasih juga kepada pengurus DPW PAN Jambi, khususnya Bapak H Bakri dan seluruh jajaran pengurus DPW PAN Jambi serta terima kasih kepada Ketua DPD PAN Sungaipenuh Yoshadi dan pengurus PAN atas kepercayaan yg diberikan kepada kami, khususnya saya Alfin dan bapak Azhar Hamzah.