Resep Bistik Daging Sapi Sederhana, Olahan Daging Kurban Idul Adha

Senin 17-06-2024,12:18 WIB
Reporter : Surya Elviza
Editor : Surya Elviza

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID  - Hari Raya Idul Adha ini pastinya Anda akan banyak menerima daging kurban. Ada banyak jenis makanan yang bisa Anda buat untuk disajikan bersama keluarga tercinta.

  Sebab, Daging merupakan salah satu bahan makanan yang enak dimasak apa saja karena dagingnya gurih dan tidak berbau.    Tinggal kita menyesuaikan selera saja, ingin mengolah daging sapi menjadi menu apa. Ada banyak resep daging sapi yang patut dicoba    Salah satunya adalah bistik daging sapi yang bisa  menjadi salah satu makanan yang g bisa Anda coba buat. Berikut resep dan cara membuatnya :   BACA JUGA:Awas Jangan Sembarangan Pinjam, Ini 101 Daftar Pinjol Legal Tercatat di OJK Juni 2024   BACA JUGA:Mobile Legends: Build Beatrix Tersakit 2024, Racikan Pro Player   Bahan: 500 g daging sapi 1 buah bawang bombai 1 buah kentang besar 5 sdm kecap manis 5 cm kayu manis 2 bunga lawang 2 sdm gula merah 1 sdt kaldu bubuk Garam secukupnya Air secukupnya   Bumbu halus: 12 siung bawang merah 6 siung bawang putih 1/2 sdt merica bubuk 1/2 sdt pala bubuk   BACA JUGA:Hasil EURO 2024 Tadi Malam: Inggris Menang Tipis 1-0 Atas Serbia, Bellingham Jadi Pahlawan   BACA JUGA:Ide Olahan Daging Kurban: Resep Sop Kambing dengan Kuah Medok Bumbu   Cara membuat:   Cuci bersih daging sapi. Rebus air hingga mendidih, masukkan daging. Rebus selama 30 menit atau cukup matang.   Daging bisa juga dipresto selama 30 menit jika ingin cepat empuk.   Iris tipis daging sapi, pukul-pukul dengan ulekan (jika tidak dimasak presto), agar seratnya longgar sehingga bumbu cepat meresap dan daging empuk.   Kupas kentang, potong-potong lalu goreng hingga matang. Sisihkan.    Panaskan minyak secukupnya. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan kayu manis dan bunga lawang. Tumis hingga bumbu matang.   BACA JUGA:Oppo Find X3 Pro 5G Masih Jadi Primadona di Tahun 2024, Cek Harga dan Spesifikasnya Disini   BACA JUGA:Mobile Legends: Build Popol & Kupa Tersakit 2024, Jadi Hyper Sakit Banget   Masukkan daging sapi, tuang air secukupnya. Besarkan api, masak hingga mendidih.   Masukkan gula merah, kecap manis, garam dan kaldu bubuk. Aduk rata.   Masukkan kentang goreng, lanjutkan memasak hingga bumbu meresap dan daging empuk sambil sesekali diaduk agar matangnya merata.   Jika kuah sudah mengental dan berkurang, angkat dan sajikan.   Nikmati bistik daging sapi sederhana dengan nasi hangat. Jika suka pedas, boleh sajikan dengan sambal rawit. *
Tags : #resep #kurban #idul adha #daging #bistik
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Jumat 28-06-2024,13:30 WIB

10 Manfaat Daun Kemangi untuk Tubuh

Terkini

Sabtu 29-06-2024,11:05 WIB

HP Gaming Dibawah Rp 3 Jutaan

Sabtu 29-06-2024,11:04 WIB

Spesifikasi dan Harga Vivo Y16