JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Viral mobil nekat masuk jalur sepeda di kawasan Palmerah, Jakarta Selatan.
Kejadian itu direkam dan viral di media sosial, seperti yang dilihat jambi-independent.co.id, dalam unggahan akun Instagram lambeturah, pada Minggu 4 Februari 2024.
Dalam video itu, terlihat mobil berwarna putih itu, masuk dalam jalur sepeda, di mana di depannya ada gerobak yang berjualan.
Lantas, perekam video yang berada di belakang mobil itu merekam dan memberitahu bahwa mobil tersebut salah, karena sudah masuk jalur sepeda.
BACA JUGA:Mau Cari HP Harga Murah? Cek Nih Harga 7 HP POCO Terbaru Februari 2024, Mulai dari Rp1,3 Jutaan
“Salah kamu itu,” ujarnya seperti berteriak.
Pria berbaju hitam yang merupakan penumpang di mobil itu pun turun dan mendorong gerobak di depannya.
Perekam video terus mendekati pedagang dan pria tersebut sambil tetap menyebut “Salah kamu hei, yang kayak gini ni perlu dikasih tahu orangnya, nih nih,” ujar perekam.
Pria berbaju hitam itu meminta maaf, kemudian menutupi kamera sang perekam.
“Ya maaf mas, maaf mas,” katanya.
Sesaat kemudian, perekam suara tampak memanas karena kamera HPnya ditutupi oleh pria tersebut.
“Jangan dong! Jangan macam-macam kamu,” kata dia.
BACA JUGA:Ini Lho Update Harga HP Oppo Februari 2024, Mulai Rp1 Jutaan Aja
BACA JUGA:Harga HP Samsung A54 5G Turun di Bulan Februari 2024, Cek Spesifikasinya