JAMBI,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Ketua Yasinan RT 22 Kelurahan Thehok, Kecamatan Jambi Selatan Kota Jambi, Sulaiman menunjukkan kepeduliannya untuk menjenguk ketua RT 22 Kelurahan Thehok, Edison yang sekarang ini sedang sakit di kediamannya, Jalan H Adam Malik, Lorong Beringin Utama Kelurahan Thehok Kota Jambi, Kamis 25 Mei 2023.
Kehadiran Ketua Yasinan RT 22, Sulaiman beserta anggotanya adalah untuk memberikan motivasi kepada Edison selaku ketua RT 22 Thehok ini supaya tetap semangat menghadapi ujian yang sedang dialami.
BACA JUGA:Subhanallah! Loper Koran Naik Haji, Buah Manis Perjuangan Setelah 25 Tahun Menabung
Dalam kesempatan ini, ketua Yasinan RT 22 Kelurahan Thehok, Sulaiman kepada media ini mengatakan, menjenguk orang yang sakit merupakan salah satu bentuk kepedulian sosial terhadap anggota yasinan kita, sebab menjenguk orang sakit merupakan obat kepada yang bersangkutan agar tetap semangat melawan penyakitnya," kata sulaiman.
Dalam kesempatan tersebut, Sulaiman tidak lupa memanjatkan do’a agar pak Edison selaku ketua RT 22 Kelurahan Thehok ini lekas diberikan kesembuhan dan kesehatan, serta berpesan kepada keluarganya untuk sabar, tabah dan merawat dengan sebaik-baiknya.
Sementara itu, Edison, ketua RT 22 Kelurahan Thehok menyampaikan ucapan terimakasih kepada ketua yasinan beserta rombongan yg telah peduli serta dapat meluangkan waktunya untuk berkunjung ke rumah saya ini,"ujarnya.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Longsor di Senyerang Tanjab Barat, 9 Rumah Rusak Berat
"Semoga dengan kedatangan ketua yasinan dan warga RT 22 ini, dapat memberikan semangat kepada saya untuk cepat sembuh dan bisa beraktifitas seperti biasanya, " tambah Edison sambil tertawa dan menahan rasa sakitnya. *