JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Pasca 1 hari memasuki tahun baru Imlek 2023, harga emas pegadaian ternyata mengalami penurunan.
Penurunan harga emas ini juga terjadi pada cetakan Antam dan juga UBS. Kedua cetakan emas ini ternyata mengalami penurunan tepat satu hari setelah masuknya tahun baru Imlek 2023.
Dikutip dari laman resmi Pegadaian.go.id, harga emas 24 karat Antam terkecil 0,5 gram dipatok Rp 588 ribu, turun Rp 2.000.
BACA JUGA:Dilantik 24 Januari 2023, Ini Tugas dan Wewenang Petugas PPS Pada Pemilu 2024 yang Kamu Harus Tahu
BACA JUGA:Puasa Rajab 2023, Ini Jadwal dan Tata Cara Serta Niat Lengkap Puasa Rajab
Kemudian, emas 24 karat cetakan UBS 0,5 gram dijual seharga Rp 555 ribu, turun Rp 2.000 seperti dikutip dari JPNN.com
Harga emas 24 karat satu gram Antam diperdagangkan dengan harga Rp 1.072.000, turun Rp 4.000.
Kemudian, emas cetakan UBS satu gram dipatok Rp 1.040.000, turun Rp 2.000. Harga emas 24 karat ukuran lima gram dibanderol dengan harga Rp 5.121.000 dan ukuran 10 gram Rp 10.184.000.
BACA JUGA:Bocoran Formasi CPNS 2023: Simak Syarat dan Tahapannya, Persiapkan Diri Kamu!
Emas UBS ukuran lima gram dijual dengan harga Rp 5.097.000 dan ukuran 10 gram Rp 10.138.000. Emas UBS 24 karat dengan ukuran 25 gram dijual dengan Rp 25.296.000 dan ukuran 50 gram Rp 50.487.000. *
Berikut daftar harga emas Antam:
• 0,5 gram: Rp 588.000
• 1 gram: Rp 1.072.000
• 2 gram : Rp 2.080.000
• 5 gram: Rp 5.121.000
• 10 gram: Rp 10.184.000
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Kecelakaan di Depan SPBU Rengas Bandung Muaro Jambi, 1 Pengendara Tewas
BACA JUGA:Jangan Salah, Ini Daftar Harga BBM di Jambi 23 Januari 2023, Ada yang Turun Rp1.100/liter, Cek SPBU
• 25 gram : Rp 25.328.000
• 50 gram: Rp 50.574.000
• 100 gram : Rp 101.067.000
• 250 gram: Rp 252.391.000
• 500 gram : Rp 504.562.000