JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pedagang Angso Duo minta tertibkan angkutan batu bara dan geng motor.
Pedagang Angso Duo menyampaikan hal tersebut saat momen Jumat Curhat yang digelar Polda Jambi.
Pedagang Angso Duo minta tertibkan angkutan batu bara dan geng motor, pada Jumat 20 Januari 2023.
Ternyata, angkutan batu bara di Jambi berdampak pada aktivitas pedagang Angso Duo.
BACA JUGA:ASUS Mengembangkan Solusi Data Center dan Liquid Cooling Server
BACA JUGA:ASUS Mengumumkan PSU TUF Gaming Bersertifikasi Gold Terbaru
Salah satu pedagang ikan nila, Ardiyanto mengungkapkan keresahannya.
Ia mengatakan bahwa angkutan batu bara menjadi salah satu penyebab mereka terlambat sampai ke pasar belakangan ini.
Hal ini tidak hanya dirasakan oleh pedagang ikan, akan tetapi juga sayur mayur dan komoditi makanan lainnya.
"Biasanya kalau dari Simpang Sungai Duren ke Pasar Angso Duo hanya 1 jam dan sekarang sampai 3 jam," ujarnya.
BACA JUGA:Yakin Bisa Tekan Inflasi, Bank Indonesia Kembali Menaikkan Suku Bunga Acuan
BACA JUGA:Penerimaan CPNS 2023, Buruan Incar Kementerian Ini, Gaji Bikin Ngiler Tembus Rp 100 Juta Perbulan
Ardiyanto menjelaskan jika terjadi kemacetan di jalan maka komoditas yang mereka bawa ke pasar sudah tidak bagus lagi dan akan mengalami kerugian besar.
"Kalo sayur-sayuran itu bisa busuk dan ikan nila bisa mati, kalau terlambat sampai pasar kami akan rugi," jelasnya.