Warga Harus Waspada! Di Kelurahan Pematang Sulur Rawan Curanmor, Begini Penjelasan Lurah

Rabu 29-06-2022,08:00 WIB
Reporter : Gita Savana
Editor : Jambi Independent

"Daerah lintas itu memang sepi jadi jam rawannya bisa di malam, mau pun siang hari," kata Wati, Selasa 28 Juni 2022.

BACA JUGA:Kacau, Harga Pinang di Bungo Turun, Pengepul Kesulitan Bayar Upah Karyawan 

BACA JUGA:Harapan Rans Nusantara FC Kandaas, Berikut Tim yang Lolos Delapan Besar Piala Presiden 2022

Menurutnya, terkait hal tersebut pihaknya sudah mengimbau kepada warga dan kerua RT untuk tetap waspada. "Kita sudah imbau kepada warga dan RT untuk meningkatkan kewaspadaan. Meskipun kegiatan Poskamling sudah aktif," kata dia.

Dirinya mengatakan, kegiatan Poskamling di lingkungan tersebut sudah aktif sejak dulu. Menurut keterangan RT, kata dia setiap malam ada yang berjaga di Poskamling. 

"Menurut RT sudah aktif, karena ada yang berjaga. Untuk itu kita juga harap warga tetap tingkatkan kewaspadaannya," tandasnya.(tav)

Kategori :