b9

Rahasia Mesin Diesel Tetap Awet dan Maksimal, Banyak Pemilik Mobil Belum Tahu

Rahasia Mesin Diesel Tetap Awet dan Maksimal, Banyak Pemilik Mobil Belum Tahu

Performa mobil bermesin diesel-ilustrasi/jambi-independent.co.id-akmal

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Hingga saat ini, mobil bermesin diesel masih menjadi pilihan banyak masyarakat Indonesia.

Selain dikenal irit bahan bakar, mesin diesel juga memiliki torsi besar yang membuatnya tangguh untuk berbagai kondisi jalan, mulai dari penggunaan harian hingga perjalanan jarak jauh.

Tak heran jika sejumlah model populer seperti Toyota Fortuner, Toyota Innova, hingga Toyota Venturer tetap diminati.

Meski kerap dianggap lebih berisik dibanding mesin bensin, keunggulan efisiensi dan tenaga membuat mobil diesel punya basis pengguna yang loyal.

BACA JUGA:Cari Mobil Keluarga Paling Masuk Akal? Ini Duel Innova Zenix vs CR-V Turbo, Simak lengkap Keunggulannya

Namun di balik keunggulannya, mesin diesel membutuhkan perawatan khusus. Cara merawatnya tidak bisa disamakan dengan mesin bensin. Jika salah langkah, bukan awet yang didapat, justru potensi kerusakan bisa meningkat.

Perawatan Mesin Diesel Tak Bisa Sembarangan

Mesin diesel bekerja dengan tekanan dan temperatur yang lebih tinggi, sehingga setiap komponennya membutuhkan perhatian ekstra.

Perawatan yang tepat bertujuan agar performa tetap optimal sekaligus menjaga usia pakai mesin lebih panjang.

Berikut beberapa langkah penting yang sebaiknya dilakukan pemilik mobil diesel agar mesinnya tetap awet dan maksimal.

BACA JUGA:Toyota Fortuner 24L Diesel vs 28L Bensin, Mana Paling Enak Dipakai Harian?

Selalu Panaskan Mesin Sebelum Digunakan Langkah paling dasar namun sering diabaikan adalah memanaskan mesin sebelum mobil digunakan. Pemanasan bertujuan agar oli mesin bersirkulasi lebih dulu dan melumasi seluruh komponen mesin secara merata.

Pemanasan tidak perlu terlalu lama. Cukup 5–10 menit, mesin diesel sudah siap digunakan dan bekerja lebih optimal, terutama saat kendaraan akan langsung menempuh perjalanan.

Jangan Salah Pilih Oli Mesin

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: