Tahun Ini, TMMD 112 Kodim 0416/Bute Dilaksanakan di Kabupaten Tebo

Tahun Ini, TMMD 112 Kodim 0416/Bute Dilaksanakan di Kabupaten Tebo

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Muaratebo – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 tahun 2021, yang bertemakan "TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri" akan digelar di Dusun Kemantan, Kelurahan Sungai Bengkal dan Dusun Pegambiran Desa Kunangan, Kecamatan Tebo Ilir, Kabupaten Tebo.

Dandim 0416/Bute Letkol Inf Arianto Maskare Subagio, melalui Pasiter Kapten Inf Adrial mengungkapkan, TMMD kali ini pelaksanaannya pada September hingga Oktober mendatang.

Hal ini pun telah disampaikan pada Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M Zulkifli, beberapa waktu lalu. “TMMD ke-112 ini akan kita laksanakan selama 30 hari, yang dimulai pada tanggal 15 September hingga 15 Oktober 2021, dan kita laksanakan pra TMMD supaya dalam targetnya nanti tetap waktu,” kata Arianto.

Lanjutnya, pra TMMD sendiri bertujuan mengawali pekerjaan fisik pada sasaran TMMD. Pra TMMD sangat penting dilakukan agar dapat menghasilkan pekerjaan yang berkualitas. Sehingga pencapaian TMMD ini menjadi tepat waktu dan tepat mutu serta mampu mencapai hasil 50 – 60 persen dari target yang ditentukan.

“Saat pelaksanaan TMMD dimulai kita hanya dibatasi waktu 30 hari harus mampu menuntaskan semua pekerjaan fisik yang ada, sehingga Pra TMMD ini harus dimaksimalkan, dengan harapan H-2 sebelum pelaksanaan penutupan TMMD semua sasaran fisik TMMD dapat tercapai 100 persen,” ujarnya. (*/rib)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: