Masih Tunggu Hasil

Masih Tunggu Hasil

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI – Dua RT di Kelurahan Tanjungsari, Kecamatan Jambi Timur telah dinilai oleh tim penilai Kampung Bantar 2021, belum lama ini. Meski di tengah pandemi Covid-19, warga tetap semangat untuk menyemarakkan program tersebut.

Lurah Tanjungsari, Dadan mengatakan, saat ini pihaknya menunggu hasil penilaian tersebut diumumkan oleh Pemkot Jambi. Dikarenakan kondisi Covid-19 yang masih mewabah, kata dia pelaksanaan penilaian dilakukan hanya terbatas.

“Tidak ada ramai-ramai, pakai tenda dan lainnya. Hanya sejumlah orang saja yang menghadiri,” ujarnya.

Sebelumnya, kata dia Kampung Bantar ini sudah dipersiapkan sejak jauh-jauh hari. Sehingga, saat momen penilaian ini tinggal penyempurnaan saja. Sebab, sebelumnya ada penundaan penilaian seiring dengan adanya pengetatan dan PPKM di Kota Jambi.

Masih kata Dadan, ada beberapa RT yang belum menyabet Kampung Bantar. Yakni di RT 10 dan RT 17. Ke depan, RT yang belum ini, akan diikutkan pula pada penilaian berikutnya.

Diketahui, memang Kampung Bantar yang merupakan salah satu program unggulan Wali Kota Jambi ini, untuk memupuk semangat warga dalam kebersamaan. Di mana, dalam setiap inovasi untuk mengembangkan lingkungan, merupakan swadaya masyarakat dan didukung serta dibimbing oleh pemerintah setempat.

“Seperti diketahui, Kampung Bersih, Aman dan Pintar ini diharapkan dapat membuat masyarakat sekitar juga teredukasi dan menjaga lingkungan. Agar bersih dan aman dari sampah, dari kriminal, narkoba dan sebagainya. Kemudian juga pintar, artinya bisa memiliki solusi untuk permasalahan. Itulah dengan adanya taman toga dan sebagainya. Kan bisa membantu warga untuk pengobatan herbal,” jelasnya. (tav/enn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: