Menjelang Bulan Puasa, Polda Jambi dan Jajaran Bakal Gelar Operasi Pekat Siginjai 2022

Menjelang Bulan Puasa, Polda Jambi dan Jajaran Bakal Gelar Operasi Pekat Siginjai 2022

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Menjelang Bulan Suci Ramadhan, Polda Jambi akan menggelar Operasi Pekat Siginjai 2022. Operasi Pekat ini akan berlangsung selama 21 hari.

Hal ini disampaikan Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto melalui Paur Penum Subbid Penmas, Ipda Alamsyah Amir.

Operasi Pekat Siginjai ini kata dia, dilaksanakan menjelang Bulan Suci Ramadhan atau memasuki bulan puasa/ “Kegiatan tersebut akan kita laksanakan selama 20 hari," kata Mas Edy, saat dikonfirmasi Jumat 11 Maret 2022.

Tujuan Operasi ini kata dia, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Terutama juga untuk umat muslim yang akan melaksanakan ibadah di bulan puasa.

BACA JUGA : Kapolda Jambi Sambut Ketua MPR RI Bamsoet di Jambi

BACA JUGA : Vaksin 7 Daerah Belum 70 Persen, Ini Kata Kapolda Jambi

Lanjutnya, sebelum Operasi Pekat Siginjai ini berlangsung, Polda Jambi juga telah mempersiapkan sejumlah personel melalui pelatihan. “Ini untuk meningkatkan kemampuan profesional fungsi tekhnis kepolisian dan keterampilan, dalam menindak dan menanggulangi segala bentuk penyakit masyarakat,” kata Alam.

Adapun sasaran Operasi Pekat Siginjai 2022 ini adalah, kejahatan jalanan, curat, curas, curanmor, aktivitas premanisme, percaloan dan peredaran narkoba, minuman keras, protitusi, dan kejahatan lainnya. “Kegiatan Operasi pekat Siginjai nantinya akan kita laksanakan serentak di jajaran Polda Jambi menjelang Bulan Suci Ramadhan," kata dia. (rib)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: