Update Jumlah Korban Kecelakaan Beruntun di Simpang Rapak

Update Jumlah Korban Kecelakaan Beruntun di Simpang Rapak

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kecelakaan beruntun terjadi di Simpang Rapak atau Jalan Soekarno-Hatta Kilometer 0, Balikpapan, Kalimantan Timur, Jumat (21/1).

Sebelumnya, jumlah korban dalam kecelakaan yang terjadi akibat truk tronton KT-8534-AJ, meluncur turun tak terkendali tersebut masih simpang siur.

BACA JUGA : Video Detik-detik Kecelakaan Maut di Simpang Muara Rapak Balikpapan

Namun, dilansir dari JPNN.com, bahwa saat ini ada lima korban tewas, dan empat korban luka berat, serta puluhan luka ringan.

"Korban yang meninggal dunia dan luka-luka dibawa ke RS Kanujoso Djatiwibowo dan RS Beriman," ujar Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Dirlantas Polda Kaltim) Komisaris Besar Polisi Sony Irawan.

Menurut Kombes Pol. Sony Irawan, pihaknya mengamankan sopir tronton bernama Muhammad Ali (48) warga Jalan Tanjung Pura, Balikpapan Kota.

Sementara itu, sebelumnya, diketahui bahwa korban dalam perawatan di RSKD, yakni;

Suyono
Sri Suci Pakarti – warga Sumber Rejo, Balikpapan
Nelton – Jalan LKMD 5, Gang Margo Mulyo, Balikpapan
Desca Nanda Putra – Gunung 4, Balikpapan
Elly Marlia, KM.4 Terminal Batu Ampar, Balikpapan
Evi MP – Sepinggan Baru, Balikpapan
M.Yamin – Samarinda
Wiwik Sulastini – Balikpapan
Rahman – Balikpapan
M. Baihaki – Balikpapan
Heri Kahar – Balikpapan
Rachman M – Balikpapan
Suhardi – Balikpapan
Korban Meninggal Dunia di RSKD:

Saerullah – Cilacap
Fatmawati – Balikpapan
Korban Meninggal Dunia dari Rumah Sakit Beriman Balikpapan:

Jon Efendi Harahap, Cilegon Banten
Juni Deddy Ricardo, Banten.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: