Peringatan Hari Waisak 2022, Tunggu Keputusan dari Majelis

Peringatan Hari Waisak 2022, Tunggu Keputusan dari Majelis

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pada Tanggal 16 Mei mendatang, umat Budha di seluruh dunia akan merayakan Hari Raya Waisak, termasuk juga umat Budha yang ada di Kota Jambi.

Mengenai perayaan waisak tersebut, vihara-vihara yang ada di Kota Jambi saat ini menunggu keputusan dari Mejelis Budha mengenai teknis perayaan, karena masih dalam suasana pandemi Covid-19.

Asiyang, salah satu pengurus Vihara Amrta di Kota Jambi mengatakan, bahwa pihaknya akan mengikuti keputusan majelis mengenai teknis perayaan Waisak bulan depan.

"Beberapa tahun ini kan memang perayaannya terbatas, hanya di vihara saja karena pandemi. Namun sekarang sedang dibahas oleh majelis terkait teknis perayaan pada tahun ini," kata Asiyang, Jumat (8/4).

Baca Juga: Sembah Dewa Tanah, Bagian dari Hari Raya Cheng Beng

Baca Juga: Kebakaran di Mendahara Tengah, Tanjab Timur, Ini Kronologinya

Jika memungkinkan kata Asiyang, perayaan waisak dapat dilakukan secara terpusat di Candi Muarojambi seperti yang biasa dilakukan oleh umat Budha sebelumnya.

"Harapan kita kan pasti pandemi dapat segera menghilang ya, jika dapat merayakan di Candi, kita sangat bersyukur. Namun jika tidak bisa, kita harus terima, jangan sampai mengurangi makna perayaannya saja," jelasnya.

Tahun lalu, perayaan Waisak dilakukan di beberapa vihara yang ada di Kota Jambi dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan pembatasan umat yang datang ke vihara, selain itu juga diadakan sembahyang secara virtual. (dra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: