SMPN 18 Kota Jambi Targetkan Jumlah Peserta Wisuda Tahfidz
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Untuk mendukung program pemerintah mencetak generasi penghafal Alquran, SMPN 18 Kota Jambi telah membuat target agar siswa-siswi dapat menjadi penghafal Alquran.
Kepala SMPN 18 Kota Jambi, Rosniati mengatakan bahwa, ada 70 peserta wisuda yang sudah pihaknya targetkan untuk dapat mengikuti kegiatan tersebut.
"Sebelumnya kan menargetkan 20 orang, karena belum ada guru tahfidznya," kata Rosniati.
Namun saat ini, lanjut dia, setelah ada guru tahfidz yang baru diangkat pada Februari lalu, pihaknya menargetkan lebih dari jumlah minimal.
Baca Juga: Kisah Cinta Kamu Berdasarkan Zodiak Hari Rabu 13 April 2022, Pisces Ada Kabar Baik
Baca Juga: Cek Ramalan Kamu Berdasarkan Zodiak Hari Rabu 13 April 2022, Cancer: Keterampilan Berada di Puncak
"Alhamdulillah program tahfidz ini sudah lama. Karena memang program pak wali, tapi waktu itu di sekolah ini guru tahfidz mengundurkan diri, jadi kosong. Setelah ada pengangkatan bulan Februari kemarin, berjalan lagi. Alhamdulillah gurunya mau dan rajin," ujarnya.
Dirinya mengatakan, dalam pelaksanaan program tahfidz tersebut pihaknya melakukan sesuai dengan prokes Covid-19. Di mana, selama ini pembelajaran masih sistem sif 50 persen.
Kata dia, untuk menghindari kerumunan, siswa yang sedang mendapat pembelajaran daring akan mengikuti kegiatan tahfidz.
"Jadi diselang-seling untuk kegiatan belajar dan berlatih tahfidznya," ujarnya.(tav/zen)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: