Pasca Idul Fitri, Jalan Rusak di Kenali Besar Diperbaiki Lewat Bangkit Berdaya dan PUPR

Pasca Idul Fitri, Jalan Rusak di Kenali Besar Diperbaiki Lewat Bangkit Berdaya dan PUPR

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Masyarakat dan pengendara di Kelurahan Kenalibesar, Kecamatan Alambarajo, dapat bergembira. Sebab, ada sejumlah titik jalan yang akan dibangun tahun ini.

Lurah Kenalibesar, Mansur mengatakan selain dengan alokasi dana Bangkit Berdaya, pihaknya juga mendapat pengerjaan jalan dari Dinas PUPR Kota Jambi.

"Ada dua titik jalan yang akan dibangun melalui PUPR. Itu di Jalan Anuarba dan Jalan Kenali Jaya," kata Mansur.

Dirinya mengatakan, ada jalan yang bisa dicover oleh Bangkit Berdaya dan ada yang tidak. Untuk yang tidak bisa, maka akan dilakukan oleh instansi terkait.

Baca Juga: Cek 6 Jenis Rempah yang Ampub Kendalikan Gula Darah

Baca Juga: Simak Ini 3 Cara Pengobatan Diare Secara Alami

"Nah untuk yang bisa dikerjakan dengan Bangkit Berdaya, memang kita kerjakan secara swadaya oleh masyarakat. Untuk tahun ini 7 titik," katanya.

Mansur mengatakan, 7 titik tersebut tersebar di sejumlah RT di lingkungannya. Selain pembangunan jalan, juga ada pembangunan drainase.

"Untuk di RT 23 drainase, RT 24 jalan, RT 48 jalan, RT 56 jalan, RT 71 drainase, RT 12 jalan, RT 16 drainase, dan RT 45 jalan," katanya.

Untuk pengerjaannya, menurut dia dilakukan usai lebaran nanti. Mengingat saat ini belum keluar Peraturan Wali Kota terkait pengerjaan Bangkit Berdaya.

Baca Juga: Seger! yuk Cobain Resep Asinan Ini, Bikin Mata Melek

Baca Juga: Red-Notes Guntur

"Kita tunggu Perwal dulu, kan sekarang belum keluar," ujarnya.(tav/Zen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: