Siaga 1 Banjir! Ketinggian Air Sungai Batanghari 15,01 Meter, Pemkot Jambi Siapkan Strategi Penanganan Bencana

Kapolresta Jambi Kombes Pol Boy Sutan Binanga Siregar, saat meninjau lokasi banjir, Selasa 25 Februari 2025.-dok/jambi-independent.co.id-
KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemkot Jambi meningkatkan status bencana banjir menjadi siaga 1 setelah ketinggian air Sungai Batanghari mencapai 15,01 meter.
Wali Kota Jambi, Maulana, menyatakan bahwa Pemkot telah menyiapkan strategi penanganan bencana untuk menghadapi kemungkinan banjir yang semakin tinggi dan meluas.
Pemkot Jambi terus berkoordinasi dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), TNI, Polri, dan instansi terkait lainnya untuk memastikan kesiapan dalam menghadapi potensi bencana ini.
Langkah-langkah mitigasi seperti pemantauan intensif, kesiapan tim evakuasi, penyediaan logistik, dapur umum, dan posko darurat telah disiapkan.
BACA JUGA:Hasil Liga Spanyol: Barcelona Hampir Dipermalukan, Eh Malah Comeback Taklukkan Atletico Madrid 4-2
"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap siaga dan mengikuti arahan dari petugas guna meminimalkan risiko," kata Wali Kota Maulana.
Tim gabungan telah disiagakan di berbagai titik rawan banjir untuk membantu pemantauan dan evakuasi jika diperlukan.
Pemkot Jambi juga terus mengoordinasikan berbagai upaya mitigasi guna memastikan keselamatan warga serta kesiapan dalam menghadapi kemungkinan banjir meninggi dan meluas akibat peningkatan debit air Sungai Batanghari.
BACA JUGA:Gawat! Banjir di Muaro Jambi, 8.355 Rumah Terdampak, Sekolah Ikut Terendam
BACA JUGA:Kecanduan Judi Online, Supervisor PT KTN Gelapkan Uang Perusahaan Rp390 Juta
Masyarakat, terutama yang bermukim di daerah rendah dan dekat bantaran sungai, diimbau untuk tetap siaga dan segera melaporkan jika terjadi kondisi darurat agar dapat segera ditangani oleh pihak berwenang.
Masyarakat juga diharapkan dapat berperan aktif dalam upaya mitigasi dengan tidak membuang sampah sembarangan di sungai, menjaga kebersihan lingkungan, serta mengikuti arahan dari pemerintah demi keselamatan bersama.
Kondisi Terkini Sungai Batanghari
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: