SKK Migas-PetroChina dan K3S Gelar Safari Ramadan Bersama Pemprov dan Pemangku Kepentingan di Jambi

SKK Migas-PetroChina dan K3S Gelar Safari Ramadan Bersama Pemprov dan Pemangku Kepentingan di Jambi

SKK Migas-PetroChina dan K3S Gelar Safari Ramadan Bersama Pemprov dan Pemangku Kepentingan di Jambi--

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd dan KKKS wilayah Jambi, menggelar Safari Ramadhan 1446 Hijriah bersama Pemerintah Provinsi Jambi dan Pemangku Kepentingan di Jambi pada Selasa, 11 Maret 2025, bertempat di Gudhas Village Resto Jaya Jambi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menjalin tali silaturahmi dan buka puasa bersama Ramadhan 1446 H – 2025. Dalam kegiatan tersebut, SKK Migas-PetroChina dan KKKS wilayah Jambi turut menyerahkan santunan dan bingkisan kepada para santri, anak yatim, dan kaum dhuafa.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S. Sos., M.H., Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel Yunianto, Danrem 042 Gapu Brigjen TNI Heri Purwanto, SE, MBC., Wakil Walikota Jambi, Diza Hazrah Aljoxha , SE, MA, Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Perwakilan Sumbagsel, Kepala Departemen Operasi SKK Sumbagsel, Act VP Bussines Support PetroChina International Jabung Ltd, Communication Manager PetroChina International Jabung Ltd, CSR Superintendent, Govrel Superintendent, para pimpinan atau perwakilan KKKS wilayah Jambi, Rektor Universitas Muhammadiyah Jambi, Kepala Perwakilan OJK Jambi, Kepala Bank Indonesia Jambi, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Jambi, serta Kepala OPD serta unsur Forkopimda Provinsi Jambi, dan para tamu undangan.

Mengawali sambutan dalam kegiatan ini, Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel, Yunianto menyampaikan bahwa, mewakili Manajemen dan keluarga besar PetroChina International Jabung Ltd mengucap selamat menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadan 1446 Hijriah. 

BACA JUGA:Raja P Surbakti Maju Jadi Ketua Umum Perbakin Provinsi Jambi

BACA JUGA:Teng, Irjen Pol Krisno Halomongan Siregar Resmi Jadi Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono Kapolda Sulsel

"Saya juga menyampaikan terima kasih kepada para tamu undangan yang telah berkenan hadir pada kesempatan ini untuk mempererat silaturahmi di bulan puasa ini serta berbagi berkah dan kebahagiaan kepada kaum duafa yang telah hadir bersama kita," ujarnya.

Dirinya melanjutkan, kegiatan Safari Ramadan adalah agenda rutin tahunan SKK Migas Sumbagsel dan PetroChina International Jabung Ltd sebagai bagian dari upaya memupuk semangat kolaborasi yang baik antara perusahaan dan Pemangku Kepentingan Daerah di Jambi, yang telah mendukung jalannya operasi hulu migas di Provinsi Jambi.

"Saya mewakili Manajemen dan segenap keluarga besar PetroChina International Jabung Ltd mengucapkan terimakasih atas dukungan yang berkelanjutan ini,” tuturnya.

Pihak SKK Migas PetroChina International Jabung Ltd memiliki harapan besar agar semangat kolaborasi positif yang telah dibangun oleh PetroChina dan Pemangku kepentingan di Provinsi Jambi selama ini dapat terus di bina dengan baik kedepannya.

BACA JUGA:Kejutan Mudik Lebaran, KAI Beri Keringanan dengan Harga Tiket Kereta Rp100 ribuan

BACA JUGA:Bagaimana Nasib Gaji Honorer Pemprov Jambi yang Belum PPPK? Ini Penjelasan Sekda Sudirman

"Semoga, ke depannya kebersamaan serta kerja sama ini dapat terus kita pupuk dan koordinasi dalam melaksanakan program-program dapat terus berjalan lancar, dalam upaya kita bersama mewujudkan Provinsi Jambi yang berdaya dan sejahtera," ungkapnya. 

 
 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: