Lamine Yamal Absen Di Timnas Spanyol Karena Cedera, De La Fuente Buka Suara
Foto Lamine Yamal seorang Pemain Timnas Spanyol --
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Lamine Yamal mengalami cedera saat sedang berlatih dengan pemain Barcelona. Pemain berumur 17 tahun itu diharuskan tidak bisa membela Timnas Spanyol di laga UEFA Nations League bulan ini.
Cedera yang dialami Yamal dikarenakan latihan di Barcelona saat menghadapi Real Sociedad di akhir pekan kemarin. Dikarenakan kondisi cedera ia tidak dimainkan pada pertandingan itu hingga berakhir dengan skor kekalahan 0-1.
Barcelona juga memberitahukan kondisi cedera yang dialami Yamal di hari Senin (11/11/2024). Yamal terkena keseleo di bagian pergelangan kakinya. "Tes pagi ini memastikan bahwa pemain tim utama Lamine Yamal mengalami keseleo pergelangan kaki kanan tingkat 1. Dia diperkirakan akan absen selama dua hingga tiga minggu," ucap resmi Barcelona.
Kondisi yang sekarang dirasakan Yamal membuatnya tidak bisa ikut membela Timnas Spanyol hingga jeda internasional November 2024. Yamal sebelumnya sudah tercatat akan masuk ke 26 nama yang pilih Luis de la Fuente untuk laga UEFA Nations League melawan Denmark dan Swiss.
BACA JUGA:Ini Keuntungan Menjadi Nasabah BRI bagi Warga Muratara, Sumsel
BACA JUGA:Gak Perlu Simpan Lagi di Dompet, Tarik Tunai di ATM Bisa Tanpa Kartu lewat BRImo
De la Fuente buka suara tentang cedera yang dialami Yamal dan harus absen dari Timnas Spanyol. Menurutnya keputusan itu sudah benar untuk demi kebugaran sang pemain, yang nanti dimainkan di laga selanjutnya bila sudah kembali pulih.
"Kami telah menghubungi Barca sejak kemarin. Hasil tes hari ini menunjukkan bahwa ia mengalami cedera dan yang terpenting adalah kesehatan para pemain," Ucap De la Fuente. Timnas Spanyol mulai cepat menaruh pengganti Lamine Yamal. Yaitu seorang winger, Girona Bryan Gil yang mendapat peluang itu menggantikan Yamal di laga UEFA Nation League 2024 itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: