Gagal Pertahankan Gelar, Tim Putri SMAN 1 Tanjab Barat Takluk oleh SMA Xaverius 1 Kota Jambi JAMBI, JAMBI-IND

Gagal Pertahankan Gelar, Tim Putri SMAN 1 Tanjab Barat Takluk oleh SMA Xaverius 1 Kota Jambi  JAMBI, JAMBI-IND

Tim Basket Putri SMAN 1 Tanjab Barat gagal mempertahankan gelar juara di Gubernur Cup Basketball 2024. -puput/jambi-independent.co.id-

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pertemuan antara tim basket putri SMAN 1 Tanjab Barat melawan SMA 1 Xaverius Kota Jambi di Gubernur Cup Basketball 2024, Jumat 20 September 2024, berlangsung dramatis.

Sang juara tahun lalu, yaitu SMAN 1 Tanjab Barat, gagal mempertahankan piala bergilir di Gubernur Cup Basketball 2024.

Para pemain SMAN 1 Tanjab Barat ini, harus mengakui keunggulan tim basket putri SMA 1 Xaverius 1 Kota Jambi.

SMA Xaverius 1 Kota Jambi mencetak 2 poin pertama, pada menit ke dua quarter pertama. SMAN 1 Tanjab Barat tak mau kalah. Di menit ke tujuh, mereka pun berhasil meraih poin.

BACA JUGA:PLN Peduli Dukung Kemajuan Usaha Lokal, Gandeng Rumah BUMN Kota Jambi Gelar Pelatihan Gratis Sertifikasi Halal

BACA JUGA:Waspada Hujan Lebat, Simak Langkah Antisipasi Bahaya dari PLN

Permainan berjalan sengit. Masing-masing berusaha menampilkan serangan dan pertahanan terbaik mereka.

Skor sementara pada akhir quarter pertama 3-2, dengan keunggulan SMA Xaverius 1 Kota Jambi.

Di menit ke dua quarter kedua, SMAN 1 Tanjab Barat kembali mencetak poin, sehingga mampu membalikkan kepemimpin skor sementara.

Tapi SMA Xaverius 1 Kota Jambi tak mau kalah. Mereka terus mencoba menekan pertahanan SMAN 1 Tanjab Barat.

BACA JUGA:Jumiwan Aguza - Maidani Ajak Pendukung Berpolitik Santun

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pj Bupati Sarolangun Diganti, Bachril Bakri Ditugaskan Menjadi Pj Bupati Bogor

SMA Xaverius 1 Kota Jambi terus berhasil menambah poin, salah satunya lewat tembakan tiga angka. Ini membuat tim ini membalikkan keadaan dan skor sementara menjadi milik SMA Xaverius 1 Kota Jambi.

Menjelang akhir quarter ke dua, SMA Xaverius 1 Kota Jambi  kembali mencatatkan 4 point, sehingga skor sementara pada akhir quarter kedua 9-5.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: