Setelah Mangkir Panggilan Pertama, Dinar Candy Diperiksa Polda Jambi Terkait Kasus Ko Apex
Setelah Mangkir Panggilan Pertama, Dinar Candy Diperiksa Polda Jambi Terkait Kasus Ko Apex-Ist/jambi-independent.co.id-
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - DJ Dinar Candy memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik Subdit I Kamneg Ditreskrimum Polda Jambi pada Rabu, 31 Juli 2024.
Pemeriksaan ini berkaitan dengan kasus kekasihnya, Affandi Susilo atau Ko Apex, yang diduga terlibat dalam pemalsuan dokumen dan penggelapan jabatan di PT Sinar Bintang Samudera (SBS).
Menurut informasi yang diperoleh, ini merupakan panggilan kedua bagi Dinar Candy. Pada panggilan pertama, ia tidak hadir dengan alasan ada pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan.
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudhistira membenarkan pemeriksaan tersebut. "Iya benar, saat ini sedang dalam pemeriksaan," ujarnya pada Rabu, 31 Juli 2024.
BACA JUGA:Di iBox Harga HP iPhone XR Turun Drastis, Masih Aman Bisa Update iOS 18
BACA JUGA:Harga HP Xiaomi Poco F4 Semakin Murah di Bulan Juli 2024, Lihat Spesifikasinya Disini
Sebelumnya, Dinar Candy dijadwalkan untuk diperiksa pada Selasa, 23 Juli 2024, namun ia tidak hadir. Kombes Pol Andri Ananta Yudhistira menyatakan bahwa pihaknya masih menunggu konfirmasi dari Dinar Candy mengenai ketidakhadirannya.
"Kita sudah melakukan pemanggilan terhadap DC untuk hari Selasa yang lalu. Namun, konfirmasi kepada penyidik yang bersangkutan tidak bisa hadir," katanya pada Jumat, 26 Juli 2024. Ia menambahkan, "Apabila alasannya tidak bisa dipertanggungjawabkan, kita akan melayangkan pemanggilan kedua."
Pemeriksaan Dinar Candy dilakukan sebagai saksi dalam kasus pemalsuan dan penggelapan yang melibatkan Ko Apex. "Ya karena ada kaitannya dengan kapal dan tugboat yang digelapkan serta dipalsukan oleh Ko Apex," ungkap Kombes Pol Andri.
Dinar Candy sendiri menyatakan kesiapannya untuk menghadapi pemeriksaan. "Kalau mau melaporkan, kan ada pembuktian. Makanya aku bawa kakak aku, tanya ini gimana? Gimana? Kata dia 'oh ya sudah nggak apa-apa. Hadapi saja kalau kamu merasa nggak salah'. Kalau dipanggil mah datang saja," kata Dinar Candy dalam sebuah video yang diunggah di YouTube Cumi-cumi pada Rabu, 19 Juni 2024.
BACA JUGA:Harga HP Oppo A77s Lebih Murah Dibandingkan iPhone 11, Spesifikasi Tak Kalah Ganas
BACA JUGA:Pinjaman KUR Mandiri 2024 Rp 200 Juta Cicilan Rp 3 Jutaan Perbulan, Pahami Persyaratannya Disini
Ia berharap agar semua permasalahan yang dihadapi kekasihnya segera selesai dan bisa menjadi pelajaran berharga.
"Apa pun itu masalahnya, ini kan musibah buat aku dan Ko Apex. Semoga ini menjadi pembelajaran," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: