Operasi Patuh Siginjai 2024, Polisi Cek Kadar Alkohol Pengunjung Regent dan VIP Pub & Bar, Ini Hasilnya
Tim Operasi Patuh Siginjai 2024, dipimpin Wadirlantas Polda Jambi AKBP M Lutfi, mengecek kadar alkohol salah satu pengunjung tempat hiburan malam VIP Pub & Bar, Sabtu 20 Juli 2024.-ist/jambi-independent.co.id-
KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Operasi Patuh Siginjai 2024 yang dilaksanakan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jambi, kali ini menyasar ke tempat hiburan malam.
Dalam Operasi Patuh Siginjai 2024 yang digelar Sabtu 20 Juli 2024 pukul 01.00 ini, tim mendatangi Regent dan VIP Pub & Bar yang terletak di sekitar bandara lama, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi.
Di dua tempat hiburan malam ini, tim melakukan pengecekan kadar alkohol terhadap para pengendara yang mengunjungi Regent dan VIP Pub & Bar tersebut.
"Di dua lokasi ini, tim ingin melihat kadar alkohol dalam tubuh para pengendara. Jika terdapat kandungan alkohol, maka pengunjung Regent dan VIP Pub & Bar yang menggunakan kendaraan, tidak diperkenankan untuk mengendarai kendaraannya," kata Wadirlantas Polda Jambi AKBP M Lutfi.
BACA JUGA:Mau Magang di KPK? Cek Nih Syarat dan Link Pendaftaran Magang untuk Mahasiswa S1
BACA JUGA:Helikopter Jatuh di Pecatu Bali, Begini Kronologi dan Nasib Penumpang
Sebaliknya, jika setelah dicek lewat alat pengukur kadar alkohol dan dinyatakan aman atau bersih, maka boleh mengendarai kendaraannya.
Dari kegiatan Operasi Patuh Siginjai 2024 tersebut, ada 20 pengunjung yang diambil sampel oleh pihak kepolisian.
Dari 20 orang tersebut, 15 orang ternyata dinyatakan mengandung kadar alkohol. "Lima lainnya tidak mengandung alkohol," kata AKBP Lutfi yang memimpin kegiatan malam itu.
Kegiatan ini kata dia, dilaksanakan untuk meminimalisir kecelakaan. Diharapkan, masyarakat pengguna jalan dapat mematuhi peraturan lalu lintas dengan tidak berkendara pada saat kondisi mabuk atau di bawah pengaruh alkohol dan mengutamakan keselamatan saat berkendara.
BACA JUGA:Wow, Arafah Rianti Beli Rumah Harga Miliaran Cash
BACA JUGA:Polres Bungo Gagalkan Penyelundupan Benih Lobster, Satu Tersangka Diamankan
Untuk diketahui, Operasi Patuh Siginjai 2024 ini akan berlangsung dari tanggal 15 hingga 28 Juli 2024 dengan tema "Tertib Berlalu Lintas Demi Terwujudnya Indonesia Emas."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: